Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada "Hawk-Eye", iPhone pun Jadi

Kompas.com - 28/05/2013, 09:27 WIB

PARIS, KOMPAS.com - Teknologi “Hawk-Eye” adalah sistem yang dalam beberapa tahun terakhir digunakan dalam pertandingan baberapa cabang olahraga, termasuk tenis. Dengan teknologi ini, kita dapat melihat jalur bola, terutama saat ada situasi di mana bola diragukan apakah masuk atau keluar lapangan.

Dalam satu pertandingan tenis, pemain memiliki beberapa kesempatan melakukan “challenge”, jika merasa tidak atau kurang puas dengan keputusan wasit atau penjaga garis, seputar di mana bola mendarat, di dalam atau luar garis.

Di lapangan tanah liat, sistem ini tidak dipakai saat pemain melakukan protes. Jika ada perdebatan, wasit akan turun melihat langsung, dan mendeteksi dari jejak bola di atas tanah liat.

Dengan cara seperti ini, kontroversi biasanya jadi risiko, seperti yang terjadi di babak pertama French Open, Senin (27/5/2013), saat Sergiy Stakhovsky bertemu  Richard Gasquet.

Stakhovsky mendebat keputusan wasit yang menyatakan bola keluar, saat dia yakin bola itu masuk. Tanpa ada “Hawk-eye”, pria yang biasa dipanggil Stako ini tak kehilangan akal. Dia mengambil iPhone-nya, lalu memotret tepat di mana bola itu jatuh. Atas tindakannya tersebut, Stakhovsky  mendapat peringatan dari wasit.

Lalu Stako mengunggah gambar tersebut lewat akun twitternya, @Stako_tennis. Beberapa petenis memberi tanggapan, di antaranya Milos Raonic, Dinara Safina, dan Ivan Ljubicic. Mereka setuju dengan Stako, bahwa bola tersebut masuk.

Ini bukanlah kali pertama petenis 27 tahun tersebut terpaksa melakukan tindakan ala “CSI”. Beberapa pekan lalu di Muenchen, dia melakukan hal yang sama. Tapi berdasarkan gambar yang diunggah di twitter, beberapa pengamat tidak setuju dengan pendapatnya.

Pada pertandingan kemarin, Stako kalah dari Gasquet dengan 1-6 4-6 3-6.

Lalu apa pendapat Gasquet seputar tindakan Stako? “Menurut saya bola memang berada di atas garis. Saya setuju, ini sangat dekat. Dia orang paling lucu dari seluruh peserta. Seperti saya bilang, dia orang yang lucu dan pintar, jadi saya tidak ada masalah dengan kejadian ini.”

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com