Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mari Mengenal Sirkuit Le Mans

Kompas.com - 16/05/2013, 10:51 WIB

LE MANS, KOMPAS.com - Sirkuit Le Mans punya sejarah yang kental dan panjang dengan MotoGP. Akhir pekan ini, para pebalap akan memacu lintasan di sirkuit sepanjang 4.180 meter tersebut, yang merupakan seri keempat MotoGP musim ini.

Berikut beberapa fakta seputar sirkuit yang punya 13 tikungan tersebut:
1. Le Mans sudah menjadi tuan rumah 25 balapan Grand Prix, termasuk GP ‘Vitesse du Mans’ pada 1991, yang merupakan satu-satunya tahun di mana ada dua event GP digelar di Perancis dalam satu musim.

2. Le Mans pertama dipakai pada 1969, saat Giacomo Agostini dari tim MV Agusta keluar sebagai juara, dengan melakukan overlap terhadap semua pebalap.

3. Le Mans dipakai untuk balap MotoGP dalam 13 tahun terakhir, mulai 2000.

4. Sejak memakai motor 4-tak pada 2002, Honda dan Yamaha sama-sama sudah meraih lima kemenangan di Le Mans. Kemenangan lain jatuh ke tangan Suzuki pada 2007, lewat pebalap Chris Vermaelen, yang merupakan satu-satunya kemenangan Suzuki sejak era MotoGP 4-tak.

5. Pebalap yang paling banyak meraih kemenangan di Le Mans adalah Jorge Lorenzo, yakni tiga kali di kelas MotoGP dan sekali di kelas 125cc.

6. Hanya lima pebalap Perancis yang bisa meraih kemenangan di Le Mans. Mereka adalah Jean Aureal (kelas 125cc/1969), Guy Bertin (125/1979), Patrick Fernandez (350/1979), Mike di Megilo (125/2008), dan Louis Rossi (Moto3/2012).

7. Selain Le Mans, ada tujuh sirkuit yang pernah dipakai untuk menggelar GP Perancis, yaitu Paul Ricard (13 kali), Clermont-Ferrand (10), Nogaro (2), Reims (2), Rouen (2), Albi (1), dan Magny-Cours (1).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com