Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ISG 2013 Makin Mendekati Jakarta

Kompas.com - 07/05/2013, 16:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga akan mengawal opsi pemindahan lokasi Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 dari Riau ke Jakarta, pada rapat koordinasi yang diprakarsasi Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kemenkokesra), Rabu (8/5/2013).

"Besok jam 10.00 WIB rapat koordinasi dilakukan di Kantor Kemenkokesra, dan permasalahan ISG akan diputuskan. Secara pasti apa yang pernah saya ungkapkan akan kami kawal," kata Menpora Roy Suryo di sela peluncuran program "Merajut Indonesia" di Halaman Kemenpora Jakarta, Selasa (7/5).

Selain mengemukakan opsi pemindahan lokasi ISG dari Riau ke Jakarta, pakar telematika ini juga menggeser waktu pelaksanaan kejuaraan negara-negara Islam tersebut dari 6-17 Juni menjadi 22 September-1 Oktober.

Penggeseran lokasi ISG 2013 bukan merupakan keputusan pribadi  Menpora, melainkan hasil rekomendasi dari rapat yang dilakukan oleh Kemenpora, KOI, KONI, Panitia Nasional ISG, serta masukan dari akademisi asal Riau.

"Yang jelas sesuai dengan rekomendasi. Banyak hal yang mendukung pemindahan lokasi ISG ini. Kami tidak ingin ISG diawali di Riau diakhiri di KPK," kata pengganti Andi Mallarangeng itu.

Politisi Partai Demokrat ini menjelaskan, pemindahan lokasi pelaksanaan ISG 2013 didasari beberapa hal mulai dari persiapan teknis maupun kebijakan. Secara teknis, Riau dinilai belum siap karena banyak lokasi pertandingan yang tidak sesuai dengan regulasi.

Status Gubernur Riau Rusli Zainal yang ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, berpengaruh cukup besar dalam pembuatan kebijakan. Dengan statusnya sekaranga, Gubernur Riau akan sulit untuk menjadi penanggungjawab pelaksanaan ISG di Bumi Lancang Kuning.

"Kami telah melakukan komunikasi dengan Gubernur DKI Jakarta (Joko Widodo) terkait hal ini. Jakarta memastikan diri siap untuk menggelar ISG," kata Roy Suryo menegaskan.

Dengan ditunjuknya Jakarta sebagai lokasi ISG 2013, kemungkinan besar lokasi pertandingan akan difokuskan di kawasan Gelora Bung Karno, didukung dengan lokasi pertandingan yang ada diwilayah penyangga ibukota seperti Bogor dan lainnya.

ISG tahun ini merupakan penyelenggaraan ketiga, yang diikuti sedikitnya 57 negara dan mempertandingkan 17 cabang olahraga, di antaranya aquatik, senam, atletik, sepakbola, taekwondo, voli, angkat besi, karate, bulutangkis, pencaksilat, panahan, renang, panjat tebing, perahu naga, dan bela diri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com