Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo "Pole", Marquez dan Rossi Terpuruk

Kompas.com - 07/04/2013, 01:49 WIB

LOSAIL, Kompas.com - Pebalap nomor satu Yamaha, Jorge Lorenzo, meraih pole position GP Qatar. Pada sesi kualifikasi 2 (Q2) berdurasi 15 menit di Sirkuit Losail, Sabtu (6/4/2013) malam waktu setempat atau Minggu (7/4) dini hari waktu Indonesia, Lorenzo mencatat waktu terbaik 1 menit 54,714 detik.

Lorenzo mengalahkan catatan waktu pebalap satelit Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow, yang harus puas di urutan kedua. Crutchlow, yang menjadi pebalap tercepat pada latihan bebas keempat (5 menit menjelang Q1), lebih lambat 0,202 detik.

Sementara itu pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, yang terpaut 0,437 detik ada di urutan ketiga. Ini menjadi sebuah pencapain yang sangat bagus dari Pedrosa, karena pebalap Spanyol ini tak pernah bisa menembus posisi lima besar dalam empat latihan bebas seri pembuka MotoGP 2013 ini.

Hasil kurang memuaskan justru diraih rookie MotoGP, Marc Marquez, serta juara dunia tujuh kali MotoGP, Valentino Rossi. Dua pebalap tersebut, yang tampil sangat impresif selama latihan bebas, justru terlempar dari posisi lima besar.

Marquez, rekan setim Pedrosa di Repsol Honda, yang memperlihatkan performa ciamik karena menguasai latihan bebas kedua dan ketiga, harus puas di urutan keenam, di belakang pebalap LCR Honda, Stefan Bradl. Sementara itu Rossi, yang selalu di posisi empat besar selama latihan bebas, terpuruk di urutan ketujuh, yang berarti akan start dari grid ketiga.

Sebaliknya, Andrea Dovizioso membuat kejutan yang besar. Di luar dugaan, pebalap Ducati tersebut menembus posisi keempat. Ini menjadi sebuah angin segar bagi Ducati untuk bersaing di barisan depan, setelah mereka mengalami kesulitan dalam dua musim terakhir, termasuk saat uji coba pra-musim serta empat latihan bebas.

Posisi kedelapan ditempati pebalap Gresini Honda, Alvaro Bautista, disusul Bradley Smith (Yamaha Tech 3), serta Andrea Iannone (Pramac), yang melengkapi komposisi 10 besar. Dua pebalap yang paling belakang pada Q2 ini adalah Nicky Hayden (Ducati) dan Aleix Espargaro dari tim Power Electronics Aspar (ART CRT).

GP Qatar menjadi seri perdana yang memulai format baru kualifikasi MotoGP musim 2013. Untuk format baru ini, 10 pebalap tercepat pada tiga latihan bebas pertama secara otomatis mendapatkan tempat di Q2, sedangkan pebalap lainnya harus bertarung di Q1 untuk memperebutkan dua posisi teratas.

Nah, di dua pebalap teratas Q1 di Qatar ini diraih Espargaro dan Iannone. Mereka bergabung dengan 10 pebalap lainnya dalam memperebutkan 12 grid terdepan untuk balapan para Minggu (7/4) malam waktu setempat atau Senin (8/4) dini hari waktu Indonesia.

- Hasil Q2 MotoGP GP Qatar, Sabtu (6/4)

Pos  Rider             Team/Bike             Time       Gap

 1.  Jorge Lorenzo     Yamaha                1m54.714s

 2.  Cal Crutchlow     Tech 3 Yamaha         1m54.916s  + 0.202s

 3.  Dani Pedrosa      Honda                 1m55.151s  + 0.437s

 4.  Andrea Dovizioso  Ducati                1m55.160s  + 0.446s

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com