Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agus Prayogo Belum Berniat Beralih ke Maraton

Kompas.com - 02/04/2013, 18:20 WIB

SEMARANG, Kompas.com - Peraih dua medali emas SEA Games 2011 Agus Prayogo belum berniat pindah ke nomor lari maraton meskipun menjadi yang terbaik Asia Tenggara pada half marathon di Korea Selatan beberapa waktu lalu.

"Belum Mas, saya masih ingin menekuni nomor spesialisasi saya yaitu lari 5.000 dan 10.000 meter," kata pelari asal Kota Magelang, Jateng, ketika dihubungi dari Semarang, Selasa (2/4/2013).

Menurut pelari yang tercatat sebagai prajurit TNI AD dan berdinas di Secapa TNI AD Bandung tersebut, selama peluang meraih medali di nomor 5.000 dan 10.000 meter masih ada, dirinya belum berniat pindah ke lari maraton (42,195 kilometer).

"Nanti kalau peluang meraih medali (dalam berbagai event nasional maupun internasional) di lari 5.000 dan 10.000 meter itu sedikit, kemungkinan baru saya pindah ke lari maraton," kata ayah dari Febyolla Az Zahra tersebut.

Pada lomba lari half marathon (21 kilometer) di Korea Selatan, Minggu (31/3), Agus Prayogo berhasil menempati posisi ke-15 dengan catatan waktu satu jam delapan menit 35 detik (1:08.35). Menurut dia, dengan posisi tersebut untuk tingkat Asia Tenggara dirinya masih yang terdepan.

"Kalau di tingkat Asia Tenggara, saya masih terdepan meskipun menempati posisi ke-15," ujarnya.

Ia mengatakan catatan waktu di Korea tersebut masih jauh dari catatan waktu terbaik dirinya. Catatan waktu terbaik dirinya di nomor lari 21 kilometer adalah satu jam 06 menit 04 detik (1:06.04) yang dicapai pada lomba lari di Singapura 2009.

Keikutsertaan Agus pada lomba lari half marathon di Korea tersebut merupakan ajang uji coba pertama selama masuk pelatnas yang dipersiapkan tampil pada SEA Games 2013 Myanmar.

"Sekarang ini masih masuk fase persiapan umum sehingga saya diikutkan pada lomba lari jarak jauh dengan maksud untuk meningkatkan daya tahan tubuh," kata peraih dua emas dan satu perak di PON 2012 Riau tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com