Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendra/Ahsan Sempurnakan Kemenangan Indonesia

Kompas.com - 30/03/2013, 15:59 WIB
Harry Susilo

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil menyempurnakan kemenangan Indonesia atas Filipina 4-0, pada babak penyisihan turnamen beregu Axiata Cup di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (30/3/2013). Hendra/Ahsan berhasil menumbangkan ganda putra Filipina, Paul Jefferson Vivas/Peter Gabriel Magnaye, melalui pertarungan sengit tiga gim 21-18, 17-21, 21-11.

Pada gim pertama, Hendra/Ahsan tampil menyerang dan berhasil menekan lawan. Namun, pasangan Indonesia peringkat ke-20 dunia ini justru kerepotan di gim kedua. Mereka kerap berbuat kesalahan sendiri sehingga akhirnya takluk 17-21. Di gim ketiga, Hendra/Ahsan berhasil bangkit dengan permainan cepat dan smes-smes keras. Akhirnya, mereka mampu menyelesaikan 21-11.

Sebelumnya, Indonesia telah memastikan kemenangan dengan raihan tiga poin tanpa balas. Partai pertama, Lindaweni Fanetri mengalahkan tunggal putri Filipina, Malvine Ann Venice Alcala, 21-16, 21-11. Kemudian, Dionysius Hayom Rumbaka menambah poin setelah menang mudah atas pemain yunior Filipina, Mark Shelley Alcala, 21-12, 21- 9.

Sementara itu, Ganda campuran Muhammad Rijal/Debby Susanto memastikan kemenangan Indonesia dengan menaklukkan pasangan Filipina, Philip Joper Escueta/Bianca Ysabel Carlos, 21-17, 21-8.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com