Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Richard Ikut Kontes "Iron Man"

Kompas.com - 18/03/2013, 22:52 WIB

JAKARTA, Kompas.com — Mantan atlet renang nasional, Richard Sam Bera, tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti lomba triatlon IRONMAN Asia-Pacific Championship di Melbourne, akhir peklan ini.

Asal tahu saja, lomba triatlon IRONMAN dianggal "gila" karena mmebutuhkan ketahanan fisik yang luar biasa. Lomba di Melbourne dengan rincian lomba 3,8 kilometer renang di perairan lepas, 180 kilometer bersepeda, dan lari maraton 42,2 kilometer.

Tahun ini lomba IRONMAN Asia-Pacific Championship Melbourne ini akan berlangsung Minggu (24/3/2013). Lomba triatlon ini akan berlokasi di pantai Frankston, jalur balap sepeda di jalur bebas hambatan EastLink, serta lari maraton di St Kilda Catani Gardens.

Meski dianggap "gila", tetapi lomba ini mampu menyedot banyak peminat baik dari Australia maupun dari luar, termasuk Richard dari Indonesia. Hanya dalam waktu 4 menit 57 detik, formulir pendaftaran langsung habis. Tak kurang dari 2.200 atlet akan mengikuti lomba.

Richard yang telah berusia 42 tahun mengaku hanya ingin merasakan atmosfer lomba triatlon legendaris ini. "Kalau mau mengejar waktu jauh sekali," kata Richard, Senin (18/3/2013). Ia sendiri memperkirakan akan menempuh jarak tersebut dalam waktu 13 jam. Sementara itu, rekor tercepat sekarang tercatat 7 jam 45 menit 58 detik oleh Marino Vanhoernacker dari Belgia pada 2011 lalu.

Menurut Richard yang pernah merajai nomor sprint gaya bebas, ia telah cukup lama memendam keinginan untuk ikut serta. "Saya yakin bisa, meski waktunya tidak usah dilihat-lah," kata Richard.

Untuk itu, ia mempersiapkan diri dengan berlatih setiap hari. "Tempatnya saya memilih di sekitar kompleks rumah saya di wilayah Cibubur," kata Richard. "Kondisi dan situasi jalan-jalan Kota Jakarta sudah tidak kondusif untuk berlatih. Terlalu ramai dan semrawut."

Untuk berlatih sepeda, ia terkadang melakukan bebeberapa varian. "Kadang saya mencoba bersepeda  Cibubur-Bogor bolak-balik," katanya. "Lumayan-lah bisa dapat jarak 90 kilometer," lanjutnya.

Sementara untuk renang, Richard melakukannya di kolam renang tempatnya beraktivitas sehari-hari. Antara lain, ia berlatih bersama para atlet renang nasional yang tengah berlatih di kolam renang Cikini.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com