Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beckham: Saya Dapat Banyak Tawaran Menarik

Kompas.com - 21/11/2012, 18:23 WIB

LOS ANGGELES, KOMPAS.com — Selain tawaran dari tiga klub Liga Australia, David Beckham mengatakan dia juga sudah menerima beberapa tawaran menarik lainnya di saat akan mengakhiri kariernya selama enam tahun bersama LA Galaxy. Tiga klub Australia, Central Coast Mariners, Perth Glory, dan Melbourne Heart, sudah secara terbuka mengatakan ingin mendapatkan mantan kapten Inggris tersebut untuk bermain selama 10 pertandingan di Liga Australia.

Diperkirakan peminat lain akan datang dari klub-klub lain di China, Rusia, dan Jepang bagi pemain berusia 37 tahun tersebut. "Orang sudah banyak berbicara mengenai berakhirnya karier saya, tetapi saya merasa masih memiliki sesuatu untuk saya sumbangkan," kata Beckham dalam wawancara dengan wartawan di California, Rabu (21/11/2012).

Mantan bintang Manchester United dan Real Madrid ini tidak banyak mengungkapkan apa yang akan dilakukannya dalam waktu dekat, kecuali berkonsentrasi penuh untuk pertandingan final MLS memperkuat LA Galaxy melawan Dynamo Houston pada 1 Desember nanti. 

"Saya belum memutuskan apa yang akan kami lakukan," kata Beckham seperti yang dikutip AFP. "Kami mungkin akan tinggal sementara di sini, dan juga mungkin separuh lagi di Eropa. Saya sudah memiliki banyak opsi menarik," tambahnya.

Menurut Beckham, keputusan untuk meninggalkan LA Galaxy sebenarnya sudah diambilnya sejak beberapa minggu lalu, tetapi dia menunggu waktu yang tepat untuk mengumumkan secara terbuka. "Saya merasa sudah berhasil mencapai apa yang saya inginkan bersama LA Galaxy. Jadi, waktunya untuk mencari satu tantangan baru lagi sebelum saya pensiun," kata Beckham.

Bersama LA Galaxy, Beckham merebut gelar MLS musim lalu dan berharap akan bisa menjadi juara kedua kalinya berturut-turut dengan mengalahkan Dynamo Houston di kandang sendiri, Home Depot Center.

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L. Sastra Wijaya, sejauh ini, baru klub Australia saja yang ingin mendapatkan Beckham. Australia, terutama kota Melbourne atau Sydney, diperkirakan merupakan opsi menarik bagi Beckham karena bisnis desain istrinya, Victoria, sedang berkembang bagus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com