Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi Harus Menunggu sampai Februari

Kompas.com - 15/11/2012, 18:36 WIB

ARAGON, Kompas.com - Valentino Rossi harus menunggu sampai bulan Februari 2013 untuk mendapatkan momen terbaik mengetes Yamaha YZR-M1 1.000 cc. Pasalnya, dua hari uji coba pasca-musim yang berlangsung di Valencia dan Aragon tak berjalan sesuai harapan, akibat cuaca yang sangat tidak bersahabat.

Ya, pada hari pertama yang berlangsung di Valencia, Selasa (13/11/2012), Rossi tetap tampil dalam kondisi trek basah dan dia berhasil menyelesaikan 28 lap. Ingin mencari kondisi yang lebih baik, Yamaha memutuskan agar Rossi dan Jorge Lorenzo pindah ke Sirkuit Aragon, dengan harapan cuaca di sana lebih baik dibandingkan dengan Valencia pada hari kedua, Rabu (14/11).

Ternyata, faktanya berbicara lain. Ketika Rossi akan turun ke trek, hujan justru datang, yang membuat juara dunia tujuh kali MotoGP tersebut membatalkan rencana untuk melanjutkan uji coba. Tentu saja Rossi, yang kembali bergabung dengan Yamaha setelah mengalami dua musim terburuk sepanjang kariernya bersama Ducati, cukup kecewa dengan kenyataan yang harus dihadapi.

"Kemarin (Selasa) saya bisa menyelesaikan 30 lap di lintasan basah dan rasanya bagus. Bagus karena sudah kembali, dan rasa dengan motor pun bagus," ujar Rossi kepada MotoGP.com, seperti dikutip dari Crash.net, Kamis (15/11/2012).

"Tetapi Yamaha memutuskan untuk pindah ke sini (Aragon), karena berdasarkan prakiraan, cuacanya bakal lebih baik. Sayang, ternyata tidak.

"Ini sangat penting bagi Yamaha untuk menyelesaikan sejumlah lap di lintasan kering guna memahami dua atau tiga hal untuk motor tahun depan.

"Tetapi di Aragon juga tak memungkinkan. Sekarang kami harus menunggu sampai Februari (saat uji coba pra-musim di Sepang)."

Hanya Yamaha yang memutuskan untuk pindah ke Aragon pada hari terakhir uji coba pasca-musim. Sejumlah tim lainnya bertahan di Valencia, dan mereka bisa mendapatkan momen selama beberapa jam untuk mencoba trek dalam kondisi kering di sore hari.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com