Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lolos, Maria Febe Bertemu Penakluk Tembok China

Kompas.com - 24/10/2012, 22:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia, Maria Febe Kusumastuti, tak menemui hambatan berarti untuk lolos ke babak kedua turnamen Perancis Terbuka Superseries. Pada babak pertama, Rabu (24/10/2012), Febe menang dua game langsung 21-18, 21-10 atas pemain Bulgaria, Linda Zatchiri.

Peluang Febe untuk melangkah ke perempat final turnamen berhadiah 200.000 dollar AS ini cukup terbuka lebar, karena di babak kedua dia bertemu pemain Jepang, Minatsu Mitani. Minatsu membuat kejutan setelah meruntuhkan salah satu tembok China, Jiang Yanjiao, yang ditempatkan sebagai unggulan keenam, dengan dua game 21-14, 21-19.

Secara peringkat, Febe, yang kini menempati ranking 52 dunia, masih kalah dari Minatsu, yang ada di urutan ke-28. Akan tetapi, kedua pemain belum pernah bertemu sehingga Febe punya kesempatan untuk mengeluarkan semua "senjata" andalannya yang tentu saja belum diketahui calon lawannya tersebut.

Lolosnya Febe membuat Indonesia memiliki dua wakil yang akan tampil di babak kedua. Sebelumnya, Aprilla Yuswandari juga meraih tiket ke babak kedua setelah menang atas pemain Selandia Baru, Michelle Chan Ky. Akan tetapi, di babak kedua Aprilla bertemu lawan berat dari Thailand, yang ditempatkan sebagai unggulan ketujuh, Ratchanok Intanon.

Secara keseluruhan, ada empat tunggal putri yang tampil di babak pertama. Sayang, dua wakil lainnya sudah langsung tersingkir, yaitu Belaetrix Manuputi, serta Adriyanti Firdasari.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com