Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yonathan/Hendra Tembus Babak Utama

Kompas.com - 16/10/2012, 22:51 WIB

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Yonathan Suryatama Dasuki/Hendra Aprida Gunawan, menembus babak utama turnamen Denmark Terbuka Superseries Premier. Mereka berhasil melewati dua hadangan di babak kualifikasi turnamen berhadiah 400.000 dollar AS tersebut, Selasa (16/10/2012).

Yonathan dan Hendra, yang merupakan mantan pemain Pelatnas Cipayung, berhasil mengalahkan dua pasangan tuan rumah. Setelah menang 21-17, 22-20 atas Frederik Colberg/Mikkel Elbjorn, mereka menyingkirkan unggulan ketiga kualifikasi tersebut, Anders Kristiansen/Anders Skaarup Rasmussen, dengan rubber game 21-16, 20-22, 2-19.

Di babak utama, Rabu (17/10), Yonathan/Hendra akan bertemu pasangan Jerman yang tidak diunggulkan, Ingo Kindervater/Johannes Schoettler. Jika berhasil melewati hadangan tersebut, mereka akan bertemu pemenang antara pasangan Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan unggulan kelima dari China, Hong Wei/Shen Ye. Turnamen ini menjadi debut Ahsan/Hendra, yang baru dipasangkan.

Di sektor ganda putra ini, Indonesia memiliki dua pasangan yang harus melewati kualifikasi. Selain Yonathan/Hendra, ada Alvent Yulianto Chandra/Markis Kido, yang pekan lalu juara Belanda Terbuka Grand Prix. Alvent/Kido sedang memainkan pertandingan kedua melawan pasangan tuan rumah, Kasper Antonsen/Nikolaj Overgaard. Jika menang, di babak utama mereka bertemu pasangan China, Chai Biao/Zhang Nan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com