Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gita Wirjawan Pimpin PBSI

Kompas.com - 22/09/2012, 03:17 WIB

Yogyakarta, Kompas - Gita Wirjawan secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia untuk periode 2012-2016. Menteri Perdagangan itu menyisihkan calon lain, Icuk Sugiarto, dalam Munas PBSI di Yogyakarta, Jumat (21/9).

Dalam munas tersebut, Gita Wirjawan memperoleh 31 suara dari pengurus provinsi PBSI dan satu suara dari pengurus besar PBSI. Sementara Icuk Sugiarto hanya memperoleh dua suara dari Pengurus Provinsi PBSI DKI Jakarta dan Nusa Tenggara Barat.

Namun, pemilihan itu mendapat protes dari kubu Icuk dengan alasan proses pemilihan tidak dihadiri oleh semua calon. Proses pemilihan ketua umum PBSI memang dimajukan oleh panitia dari rencana Jumat pukul 16.00 menjadi pukul 11.00. ”Saya tidak diberi tahu kalau diajukan. Ini jelas permainan,” kata Icuk.

Dalam konferensi pers setelah dilangsungkan pemilihan ketua umum PBSI, Jumat petang, Ketua Panitia Penyelenggara Munas Kusdarto Purnomo menyatakan, sidang pleno dalam mata acara pandangan umum yang dibuka sekitar pukul 08.00 ternyata hanya berlangsung singkat, tak seperti yang diperkirakan. Akibatnya, jeda waktu menuju agenda pemilihan ketua umum PBSI terentang lama.

Karena ada waktu luang yang cukup panjang, Kusdarto menawarkan kepada peserta sidang untuk mempercepat pemilihan ketua. Semua peserta sidang menyetujui. ”Kami berulang-ulang menawarkan pengajuan pemilihan ketua, dan peserta sidang menyetujui,” ucapnya.

Akhirnya pemilihan ketua umum PBSI dilangsungkan tanpa dihadiri oleh dua kandidat calon ketua, yaitu Gita Wirjawan dan Icuk Sugiarto. Pemilihan itu akhirnya dimenangi mutlak oleh Gita.

Protes

Atas pemilihan ketua umum PBSI, Icuk dalam keterangan persnya menyatakan protes keras. Bukan hanya dia tidak diberi tahu soal pengajuan waktu pemilihan itu, melainkan juga menyangkut tata cara pemilihan.

”Dalam proses pemilihan harus dilakukan pemaparan misi dan visi para calon. Itu tidak dilakukan, langsung diadakan pemilihan. Ibaratnya, dalam sebuah pertandingan, saya baru pakai kaus kaki, tetapi lawan saya sudah dinyatakan menang,” kata Icuk.

Atas perlakuan yang menurut Icuk tidak adil ini, dia akan menggugat ke Badan Arbitrase Olahraga Indonesia. ”Karena pemilihan ini cacat hukum dan tidak sesuai dengan prosedur,” ujarnya.

Sementara itu, dalam jumpa persnya, ketua umum terpilih PB PBSI, Gita Wirjawan, menyatakan, dia sangat yakin punya kemampuan untuk membina perbulutangkisan Indonesia.

Langkah pertama yang akan dilakukan dalam membangun PBSI adalah membangun manajemen yang baik. Di samping itu juga akan memberikan kesejahteraan lebih kepada pemain, pengurus, dan ofisial.

”Pembibitan pemain bulu tangkis di Indonesia juga akan dilakukan tak hanya berpusat di Jawa, tetapi juga di daerah-daerah lain,” ujarnya.

Munas PBSI ini berlangsung secara tertutup dan tak bisa diliput wartawan. Kemenangan Gita dalam pemilihan ini sebelumnya juga sudah diprediksi karena sebelumnya sebanyak 27 pengurus provinsi sudah menyatakan dukungan kepada Gita.

Munculnya nama Gita sebagai calon merupakan usul dari ketua umum sebelumnya, Djoko Santoso.

Djoko sebelumnya juga sempat dicalonkan. Namun, mantan Panglima TNI itu kemudian menegaskan tidak akan maju sebagai calon dan menunjuk Gita Wirjawan sebagai kandidat penggantinya.

Tidak cuma mengumumkan nama Gita, Djoko dan pengurus PB PBSI lainnya juga mengundang Gita untuk meresmikan asrama atlet di pelatnas Cipayung. Kesempatan itu pun dimanfaatkan untuk mendengarkan kesiapan Gita untuk maju sebagai calon ketua umum.

Selain Gita dan Icuk, sebenarnya juga ada nama Ketua DPR Marzuki Alie yang mendaftar. Namun, belakangan nama Marzuki dicoret karena dianggap cacat administratif dengan tidak adanya surat rekomendasi dari pengurus provinsi.

Dalam munas kemarin, pengurus provinsi juga sama sekali tidak mengkritik pertanggungjawaban kinerja kepengurusan Djoko Santoso.

Padahal, di bawah komando Djoko, PBSI mengalami kemunduran prestasi, yang puncaknya adalah kegagalan bulu tangkis Indonesia meraih medali di Olimpiade London 2012.

Sepanjang kepengurusan lama, berbagai persoalan juga mencuat, mulai dari buruknya hubungan pengurus, pemain, dan pelatih yang berbuntut hengkangnya beberapa pemain serta pelatih dari pelatnas Cipayung.

Di ajang Piala Thomas tahun 2012, Indonesia juga mencatat prestasi terburuk dengan tidak berhasil menembus babak semifinal.

”Kawan-kawan sepertinya tutup mata dengan ini. Mereka lebih peduli dengan pemilihan ketua yang baru,” kata Icuk.

(TOP/OTW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com