Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atlet Menembak Merasa Kecewa

Kompas.com - 02/09/2012, 04:05 WIB

jakarta, kompas - Sejumlah atlet menembak kecewa karena pemecahan rekor di PON XVIII/2012 di Riau terancam tak diakui karena arena menembak tidak layak untuk pertandingan.

Inca Ferry, atlet menembak DKI Jakarta, Sabtu (1/9), mengatakan, atlet yang rekornya tidak diakui tentunya merasa kecewa. Sebab, pemecahan rekor adalah puncak prestasi seorang atlet.

”Atlet yang rekornya tak diakui pasti patah hati. Apalagi PON mempertaruhkan kebanggaan daerah. Tapi sebagai atlet, kami akan tampil semaksimal mungkin. Arena tidak boleh menjadi kambing hitam,” kata Inca.

Menurut Iriantoni, atlet menembak DKI Jakarta, atlet kecewa dengan kondisi arena yang belum siap. ”Sejak saya ikut PON 1993 sampai PON 2008, baru sekarang venue menembak tidak siap,” ujarnya.

Swasti Kardin dan Vidia Rafika, keduanya juga atlet menembak DKI Jakarta, menegaskan, walaupun kondisi venue belum siap, mereka tetap fokus pada pertandingan.

Ketua KONI DKI Jakarta Winny Erwindia mengatakan, pihaknya belum mengambil sikap terhadap keputusan delegasi teknis yang menyatakan arena menembak tidak layak.

”Kami sangat berharap pembangunan arena menembak dapat dipercepat. Namun, jika belum layak juga, KONI DKI akan berunding dengan KONI provinsi lain untuk menyatakan sikap terhadap kondisi itu,” kata Winny.

Menurut Winny, kesepakatan seluruh pengurus KONI daerah sangat penting untuk menentukan apakah perlombaan menembak jadi digelar atau tidak.

Delegasi teknis cabang menembak yang menentukan kelayakan arena, Sita Razni, mengatakan, keputusan jadi atau tidaknya cabang menembak digelar, ada pada Ketua Umum KONI. (WAD/ECA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com