Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tontowi/Liliyana Mengawali Perjuangan Indonesia

Kompas.com - 27/07/2012, 21:30 WIB

LONDON, Kompas.com - Ganda campuran peringkat empat dunia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, akan mengawali perjuangan tim bulu tangkis Indonesia di Olimpiade London, Sabtu (28/7/2012).

Menurut  Liliyana saat ditemui di KBRI London, Kamis malam (Jumat dinihari WIB), dirinya dan Tantowi akan menjadi wakil Indonesia pertama yang tampil di Wembley Arena pada babak penyisihan Grup C dengan melawan pasangan India V Diju/Jwala Gutta dari India. Pasangan unggulan ketiga tersebut berada di Grup C bersama ganda India itu dan pasangan Denmark Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl dan Lee Yong Dae/Ha Jung Eun dari Korea.

"Dengan ketiga pasangan tersebut kami sudah pernah bertemu. Hanya dengan pasangan India saja yang baru bertemu sekali dan menang.

"Dengan pasangan Denmark dan Korea sudah sering bertemu saling mengalahkan, tetapi akhir-akhir ini kami menang. Mudah-mudahan itu meningkatkan percaya diri kami," kata Liliyana.

Dengan pasangan Denmark peringkat delapan tersebut, Tontowi/Liliyana sudah bertemu tiga kali dengan rekor kemenangan 2-1. Pertemuan terakhir dimenangi pasangan Indonesia.

Adapun dengan ganda campuran Korea peringkat sembilan itu, Tontowi/Liliyana enam kali bertemu dengan rekor kemenangan 4-2. Pertandingan terakhir dimenangi pasangan Indonesia.

Selain Tontowi/Liliyana, pebulu tangkis Indonesia yang juga bertanding pada hari pertama kompetisi adalah tunggal putra Taufik Hidayat, ganda putri Greysia Polii/Meiliana Jauhari dan ganda putra Mohammad Ahsan/Bona Septano.

Taufik, juara Olimpiade Athena 2004, akan menghadapi pemain Ceko Petr Koukal pada pukul 13.44 (19.44 WIB), sedangkan Greysia/Meiliana akan melawan Leane Choo/Renuga Veeran dari Australia pada pukul 19.42 ( Minggu dinihari pukul 01.42 WIB).

Adapun pasangan Bona/Ahsan bertemu pasangan Thailand Isara Bodin/Maneepong Jongjit pada pukul 20.17 (Minggu dinihari pukul 02.17 WIB).

Selain bulu tangkis, atlet Indonesia yang bertanding pada Sabtu adalah Diaz Kusumawardani yang akan turun pada nomor 10m air rifle putri cabang menembak.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

    5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

    Timnas Indonesia
    Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

    Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

    Timnas Indonesia
    Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

    Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

    Timnas Indonesia
    4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

    4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

    Timnas Indonesia
    Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

    Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

    Internasional
    Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

    Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

    Timnas Indonesia
    Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

    Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

    Timnas Indonesia
    Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

    Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

    Timnas Indonesia
    STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

    STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

    Timnas Indonesia
    Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

    Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

    Liga Indonesia
    Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

    Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

    Timnas Indonesia
    Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

    Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

    Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

    Timnas Indonesia
    Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

    Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

    Timnas Indonesia
    Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

    Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com