Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus yang Membawa Atlet Olimpiade Tersesat

Kompas.com - 18/07/2012, 16:49 WIB
Tabita Diela

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Penyelenggara Olimpiade 2012 di London masalah menemui sejumlah masalah. Antara lain kurangnya jumlah satuan pengamanan dan rendahnya kualitas akomodasi petugas kebersihan.

Pada Senin (16/7/2012) malam waktu London, pihak penyelenggara juga tak bisa menjelaskan bagaimana tiga bus yang membawa belasan atles, kru, dan wartawan ke Olympic Village dari Bandara Heathrow tersesat di jalanan London.

Kerron Clement, atlet loncat gawang dari Amerika Serikat menulis di akun Twitter-nya saat ia tengah berada di dalam bus, "Para atlet mengantuk, lapar, dan ingin buang air kecil. Bisakah kami sampai di Olympic Village?"

Supir bus yang membawa para atlet tersebut mengalami kesulitan untuk mengerti rute yang diberikan oleh GPS di bus. Mereka akhirnya meninggalkan rute yang berkali-kali mengarahkan mereka ke jalan buntu dan malah mengeluarkan peta konvensional.

"Jadi, kita telah tersesat di jalan selama empat jam. Ini bukan kesan pertama yang baik," kata Clement.

Damian Kelly, juru bicara untuk delegasi Australia menggambarkan supir bus mereka terus-menerus memohon maaf selama perjalanan. "Supir kami hanya mengatakan, 'Maaf, saya tersesat. Ini hari pertama saya bekerja dan saya sudah tersesat.'," katanya.

Menanggapi laporan tersebut, Gubernur London, Boris Johnson, mencoba berkilah dan mengalihkan masalah tersebut. 

"Saya mengerti bahwa beberapa pengunjung kami mengambil rute untuk melihat-lihat pemandangan," kata Boris. "Mereka melihat lebih banyak bagian dari kota kami yang fantastis. Jika mereka tidak tersesat, bagaimana mereka melihatnya? Itu bukan hal yang buruk," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Portugal Vs Perancis, Puja-puji Mbappe untuk Ronaldo

    Portugal Vs Perancis, Puja-puji Mbappe untuk Ronaldo

    Internasional
    Inggris Vs Swiss, Phil Foden Kasihan kepada Southgate

    Inggris Vs Swiss, Phil Foden Kasihan kepada Southgate

    Internasional
    Spanyol Vs Jerman, Yamal Serang Balik Lehmann: Kami Tunjukkan di Lapangan

    Spanyol Vs Jerman, Yamal Serang Balik Lehmann: Kami Tunjukkan di Lapangan

    Internasional
    Portugal Vs Perancis, Ajang Adu Gengsi Ronaldo dan Mbappe

    Portugal Vs Perancis, Ajang Adu Gengsi Ronaldo dan Mbappe

    Internasional
    Jadwal dan Bagan Perempat Final Copa America 2024, Argentina Vs Ekuador

    Jadwal dan Bagan Perempat Final Copa America 2024, Argentina Vs Ekuador

    Internasional
    Jersey Tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Inspirasi Bendera Berkibar dan Belum Dijual ke Umum

    Jersey Tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Inspirasi Bendera Berkibar dan Belum Dijual ke Umum

    Sports
    Jawaban Marselino soal Lanjutkan Karier di Klub Eropa

    Jawaban Marselino soal Lanjutkan Karier di Klub Eropa

    Timnas Indonesia
    Portugal Vs Perancis: Bantuan untuk Ronaldo, Mbappe Bukan Masalah

    Portugal Vs Perancis: Bantuan untuk Ronaldo, Mbappe Bukan Masalah

    Internasional
    Alasan di Balik Keluarnya Goran Paulic dari Persib

    Alasan di Balik Keluarnya Goran Paulic dari Persib

    Liga Indonesia
    Resmi, Man United Perpanjang Kontrak Erik ten Hag

    Resmi, Man United Perpanjang Kontrak Erik ten Hag

    Liga Inggris
    Euro 2024, Ronaldo Disebut Egois dan Pemain yang Suka Cari Perhatian

    Euro 2024, Ronaldo Disebut Egois dan Pemain yang Suka Cari Perhatian

    Internasional
    Marselino Ungkap Ritual Khusus Usai Bela Timnas Indonesia

    Marselino Ungkap Ritual Khusus Usai Bela Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    Prediksi Skor dan Susunan Pemain Argentina Vs Ekuador di Copa America

    Prediksi Skor dan Susunan Pemain Argentina Vs Ekuador di Copa America

    Internasional
    Shin Tae-yong di Mata Marselino: Sang Bos yang Disiplin dan Tegas

    Shin Tae-yong di Mata Marselino: Sang Bos yang Disiplin dan Tegas

    Timnas Indonesia
    Regulasi 8 Pemain Asing, Pemain Persib Nyatakan Tak Takut Bersaing

    Regulasi 8 Pemain Asing, Pemain Persib Nyatakan Tak Takut Bersaing

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com