Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spies Kembali ke Trek Kemenangan

Kompas.com - 26/06/2012, 11:04 WIB

KOMPAS.com - Pebalap Yamaha, Ben Spies, punya kesempatan untuk kembali ke jalur kemenangan ketika akhir pekan ini balapan MotoGP berlangsung di Sirkuit Assen, Belanda, Sabtu (30/6/2012). Pasalnya, di trek tersebut Spies punya kenangan indah, karena menjadi juara pada musim lalu.

"Saya sangat menantikan balapan ini. Saya menyukai balapan di trek Assen dan selalu mendapatkan hasil yang bagus, terutama tahun lalu!" ujar pebalap Texas ini. "Tempat di mana anda meraih kemenangan pertama akan selalu unik."

Spies memulai musim 2012 ini dengan rangkaian hasil mengecewakan. Performa juara dunia World Superbike 2009 ini berbanding terbalik dengan rekan setimnya, Jorge Lorenzo, yang kini kokoh di puncak klasemen sementara setelah mengoleksi empat kemenangan dari enam seri yang sudah dilakoni.

Karena itu, Spies mencanangkan target maksimal di Assen. Mantan pebalap Yamaha Tech 3 ini bertekad menjadikan Assen sebagai titik balik untuk kembali ke jalur kemenangan.

"Kami mengalami awal yang sulit pada tahun ini, tetapi sudah membuat langkah maju yang bagus, sehingga saya yakin bahwa kami bisa lebih maju lagi dan bertarung untuk memperebutkan podium pada akhir pekan ini."

Nada optimistis juga keluar dari mulut direktur tim Yamaha, Massimo Meregalli. "Ben mengalami balapan yang fantastis pada tahun lalu, di mana dia meraih kemenangan pertama di MotoGP. Trek Assen sangat cocok dengan gaya membalapnya, sehingga kami berharap dia bisa ada di depan," ujarnya.

Pada musim 2011, ketika Yamaha menggunakan warna klasik merah-putih, Spies berhasil mengalahkan pebalap Repsol Honda, Casey Stoner, dengan pautan waktu 7,6 detik. Sementara itu Lorenzo harus puas finis di urutan ke-14, setelah mengalami kecelakaan bersama dengan Marco Simoncelli, di lap pertama.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com