Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daud Yordan Direncanakan Naik Ring pada Juli 2012

Kompas.com - 22/05/2012, 23:07 WIB

SEMARANG, Kompas.com - Juara dunia kelas bulu IBO Daud Yordan dijadwalkan kembali naik ring pada akhir Juli 2012. Akan tetapi, lawan dan tempat pertandingan belum diketahui.

"Kami sudah berbicara kepada Daud Yordan agar bersiap-siap untuk naik ring tiga bulan mendatang, yaitu akhir Juli 2012," kata Manager Project dari Mahkota Promotion, Wahju Prasetyo ketika dihubungi dari Semarang, Senin (21/5/2012).

Kalau soal lawan maupun tempat pertarungan, kata dia, belum ditentukan. "Kami hanya meminta Daud Yordan bersiap untuk pertarungan mempertahankan gelar tiga bulan mendatang," katanya.

Petinju dari Sasana Kayong Utara tersebut sekarang ini memiliki rekor bertarung 29 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan dua kali kalah (dari Chris John dan Calestino Caballero/Panama). Daud merebut gelar juara dunia kelas bulu IBO setelah mengalahkan petinju Filipina Lorenzo Villanueva dengan KO pada ronde kedua di Marina Bay Sands Singapura, 5 Mei 2012.

Daud sendiri sudah menyatakan keinginannya agar secepatnya bisa bertarung lagi. "Alasannya saya sudah haus untuk bertarung lagi," katanya.

Menurut dia, usai merebut gelar juara dunia kelas bulu IBO ini, dirinya terus menjalani latihan di bawah asuhan pelatih Damianus Yordan yang juga kakaknya. Soal tempat pertarungan, dia menyerahkannya kepada promotor saja. "Saya siap bertarung di mana saja," katanya.

Ketika ditanya soal rencana untuk mementaskan pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John, Wahju Prasetyo mengatakan sampai kini belum ada rencana untuk Chris John. Apalagi, kata dia, setelah mengalahkan petinju Jepang Shoji Kimora di Singapura, 5 Mei 2012, Chris John mengalami sobek di pelipis mata sebelah kanan.

"Kalau kondisinya seperti itu bisa lama lagi meskipun luka itu merupakan luka lama dan ketika terkena pukulan Kimora kembali sobek," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com