Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

McLaren Fokus Raih Poin Setelah Dapat Hukuman

Kompas.com - 13/05/2012, 05:17 WIB

CATALUNYA, Kompas.com - McLaren harus terima kenyataan pahit setelah mendapat hukuman. Pole position yang diraih Lewis Hamilton saat kualifikasi GP Spanyol, Sabtu (12/5/2012), menjadi sia-sia karena mereka dinyatakan melanggar aturan tentang bahan bakar.

Akibatnya, juara dunia 2008 tersebut dinyatakan tidak ikut kualifikasi. Hamilton pun harus memulai balapan di Sirkuit Catalunya, Minggu (13/5/12), dari posisi paling belakang, dan hak pole diberikan kepada pebalap Williams, Pastor Maldonado.

Dengan kenyataan tersebut, McLaren mengatakan bahwa fokus mereka sekarang adalah mencetak poin sebanyak mungkin. Tim yang bermarkas di Woking ini mengaku menerima keputusan para steward.

Hamilton kehilangan posisi terdepan setelah FIA memutuskan bahwa dia telah melanggar aturan. Pasalnya, pebalap Inggris tersebut tidak kembali ke pit setelah menyelesaikan kualifikasi.

McLaren memberikan alasan bahwa mobil Hamilton mengalami masalah. Tetapi para steward yang membahas masalah itu tidak menerimanya sebagai force majeure, karena mobil tersebut tidak cukup bahan bakar di Q3.

Menjawab pertanyaan Autosport bagaimana reaksi mereka terhadap keputusan steward, juru bicara McLaren mengatakan: "Kami menerima bahwa para steward yang tidak setuju dengan penafsiran kami tentang force majeure. Tujuan kami sekarang adalah memaksimalkan poin yang bisa kami raih besok."

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com