Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim U-21 Takluk 0-2 dari Hyundai

Kompas.com - 11/02/2012, 04:52 WIB

Jakarta, kompas - Tim nasional U-21 masih membutuhkan beberapa uji coba sebelum terjun ke laga sebenarnya. Para pemain muda membutuhkan atmosfer pertandingan sebenarnya yang mampu membuat mereka memperlihatkan kemampuan teknik dan taktik sesungguhnya.

Pada laga persahabatan melawan Hyundai Mipo Dockyard FC di Stadion Gelora Bung Karno, timnas U-21 menyerah 0-2 (0-0) dari tim tamu. Dua gol tim tamu semuanya terjadi pada babak kedua, dicetak oleh Lee Jin- woo (menit ke-67) dan Lee Jae- min (menit ke-90).

Pelatih tim nasional U-21, Widodo C Putro, seusai pertandingan, mengatakan, anak asuhnya masih terlihat canggung di lapangan. ”Ini pertandingan internasional mereka yang pertama di Senayan. Bahkan, ada beberapa pemain yang belum pernah menginjak rumput Senayan. Mereka masih canggung,” katanya.

Dia mengatakan, meski menghadapi salah satu tim yang memiliki kualitas di Liga Korea Selatan, tekanan yang diperoleh tidak terlalu besar. Apalagi tidak banyak yang menonton langsung di lapangan.

”Para pemain membutuhkan atmosfer pertandingan yang sebenarnya, dengan lapangan penuh penonton dan tim yang bagus,” tuturnya.

Mantan penyerang timnas ini menjelaskan, tidak akan ada perubahan pola permainan secara ekstrem seusai laga ini. Penerapan pola permainan 4-3-3, dengan berbagai variasinya, akan terus diperdalam.

Hati-hati

Timnas U-21 yang baru pertama kali menjalani pertandingan internasional pada awal babak pertama terlihat hati-hati membangun serangan. Andik Vermansyah, yang baru saja bergabung dengan timnas, langsung ditunjuk sebagai kapten. Meski canggung, Andik dan kawan-kawan berusaha keras menerobos pertahanan Hyundai

Beberapa peluang berhasil diciptakan, tetapi gagal diubah menjadi keunggulan.

Hyundai, juara kompetisi semiprofesional di Korea, berusaha melakukan serangan balik. Namun, penjaga gawang timnas U-21, M Ridwan, bermain cukup cemerlang sehingga gawang timnas tetap aman hingga babak pertama usai.

Upaya timnas U-21 menyamakan kedudukan, setelah tertinggal satu gol dari Hyundai, terus dilakukan. Indonesia mendapatkan peluang setelah pemain belakang Hyundai melakukan penyelamatan dengan tangan di kotak terlarang. Namun, Miko Ardiyanto gagal mengeksekusi penalti. Hyundai mempertahankan keunggulan hingga pertandingan usai. (Antara/MHD)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com