Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebalap Lain Kian Sulit Kejar Casey Stoner

Kompas.com - 03/02/2012, 02:38 WIB

Kuala Lumpur, Kamis - Juara dunia MotoGP 2011, Casey Stoner, menajamkan catatan waktunya pada hari ketiga tes pramusim MotoGP, Kamis (2/2), di Sirkuit Sepang, Malaysia. Pebalap tim Repsol Honda tersebut menjadi satu-satunya pebalap yang mencatat waktu di bawah dua menit dan memperlebar selisih waktu dengan para pebalap lain.

Stoner, yang menunggangi sepeda motor RC213V, menyelesaikan 21 lintasan dalam waktu 1 menit 59,607 detik. Catatan waktu itu lebih cepat 1,288 detik daripada catatan waktu Stoner pada tes pramusim hari kedua.

”Sepeda motor ini semakin baik dan cepat. Saya perlu beberapa penyesuaian. Namun, saya yakin sepeda motor ini bakal kompetitif untuk memasuki musim 2012,” kata Stoner.

Selain Stoner, hampir semua pebalap lain dapat meningkatkan kecepatan dan menajamkan catatan waktu mereka. Namun, percepatan mereka lebih lambat ketimbang percepatan Stoner.

Pebalap tim Yamaha, Jorge Lorenzo, juga menajamkan catatan waktunya dari 2 menit 1,068 detik menjadi 2 menit 0,198 detik atau 0,87 detik lebih cepat. Percepatan itu membuatnya naik dari posisi ketiga menjadi kedua dan terpaut 0,591 detik di belakang Stoner.

”Saya sangat puas dengan sepeda motor YZR-M1. Saya memperbaiki rekor saya sendiri di Sepang. Kami mencoba banyak hal. Beberapa hal jauh lebih baik, terutama setelah perbaikan utama,” kata Lorenzo.

Dani Pedrosa, rekan setim Stoner, naik dari urutan keempat menjadi ketiga dengan catatan waktu 2 menit 0,256 detik atau lebih cepat 1,252 detik dibandingkan dengan hari sebelumnya. Pedrosa masih terpaut 0,649 detik dari Stoner.

Tim Repsol Honda dan Yamaha diprediksi bakal mendominasi lagi MotoGP 2012 setelah Ben Spies, rekan setim Lorenzo, menempati posisi keempat. Spies mencatat waktu 2 menit 0,495 detik. Meski melorot dari urutan kedua menjadi keempat, catatan waktu Spies 0,557 detik lebih cepat daripada hari sebelumnya.

Juara dunia MotoGP tujuh kali, Valentino Rossi dari tim Ducati, berhasil menembus posisi lima besar dengan catatan waktu 2 menit 0,824 detik atau lebih cepat 1,062 detik daripada sebelumnya. Rossi masih terpaut 1,217 detik dari Stoner.

”Fokus tes ini untuk mengetahui apakah bagian depan motor lebih baik. Saya yakin memang lebih baik,” kata Manajer Umum Ducati Corse Filippo Preziosi.

Pebalap tim Monster Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso, berada di urutan ketujuh dan kedelapan. Catatan waktu Crutchlow lebih cepat 0,457 detik daripada hari sebelumnya.

Sementara catatan waktu Andrea Dovizioso juga lebih cepat 0,903 detik. Para pebalap timCRT terseok paling belakang.(Reuters/ECA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com