Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo Tercepat di Hari Pertama

Kompas.com - 31/01/2012, 20:05 WIB
Emilius Caesar Alexey

Penulis

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Pebalap tim Yamaha, Jorge Lorenzo, tampil sebagai yang tercepat dalam tes pramusim MotoGP yang pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, Selasa (31/1/2012). Namun penampilan prima Lorenzo terasa belum lengkap, karena juara dunia 2011, Casey Stoner, absen dari acara itu karena nyeri punggung.

Lorenzo menempuh 30 putaran, untuk mencatat waktu tercepat dua menit 1,657 detik. Namun, waktu yang dicatat Lorenzo dengan sepeda motor 1.000 cc itu masih  lebih lambat 0,195 detik, dibandingkan dengan catatan waktu Dani Pedrosa dengan sepeda motor 800 cc saat merebut posisi start terdepan di MotoGP seri Malaysia tahun 2011.

Dalam tes pramusim kali ini, Pedrosa menjadi yang tercepat kedua setelah menempuh 48 putaran. Catatan waktu pebalap Spanyol yang masih berada di tim Repsol Honda  itu terpaut 0,346  detik dari Lorenzo.

Cal Crutchlow yang mewakili tim Yamaha Tech 3 membuat kejutan dengan menempati posisi ketiga tercepat. Setelah melintasi 32 putaran, catatan waktu Crutchlow hanya terpaut 0,564  detik dari Lorenzo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com