Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Speedy Menang Telak atas GMC Riau

Kompas.com - 08/01/2012, 20:34 WIB

SOLO, KOMPAS.com - Tim bola basket Garuda Speedy Bandung menang telak atas lawannya NSH GMC Riau dengan skor 82-35 pada National Basketball League Indonesia 2011-2012 Seri II di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Minggu (8/1/2012) petang.

Garuda bermain lugas pada kuarter pertama. Setiap serangan yang dilakukan Vinton Surawi dan kawan-kawan sering menambah angka. Tim asuhan pelatih Amran tersebut mampu menyelesaikan kuarter awal dengan skor 18-11.

Pemain NSH GMC, Ryan Febriyan dan Reza Wongkar, berhasil menambah poin masing-masing enam dan delapan angka bagi timnya di kuarter kedua. Namun, Garuda yang memiliki jam terbang lebih banyak dengan mudah merebut kuarter ini dengan skor mencolok 41-22.

Garuda kian tak terkejar di kuarter tiga. Chris Gideon dan Vinton Surawi masing-masing menyumbang delapan angka untuk Garuda dan membawa timnya unggul 63-29. Kedua pemain masing-masing kembali menyumbang delapan angka di perempat waktu berikutnya. Demikian pula dengan Indra Budianto, Fadlan Minallah, dan Hendru Ramli, sehingga Garuda mencatat kemenangan 82-35.

Setelah mengevaluasi permainan timnya, Pelatih NSH GMC Riau Tri Adnyanadi mengatakan, timnya hanya bisa melakukan tembakan sekitar 25 persen, sedangkan lawan sekitar 75 persen. Ia mengakui bahwa timnya kalah pengalaman sehingga perlu evaluasi peningkatan terutama mental bertanding. Tim sering kehilangan bola meskipun pemain tetap bersemangat menyerang. "Mereka sudah bermain penuh semangat, tetapi naluri untuk memasukan bola masih lemah. Garuda masih di atas kita rankingnya," katanya.

Asisten Pelatih Garuda Speedy Bandung Antonius Ferry Rinaldo mengatakan, timnya bermain stabil sehingga dapat terus-menerus menghasilkan poin. Namun, ia masih melihat adanya kesalahan yang perlu dibenahi dan mental bertanding perlu ditingkatkan. "Kami akan fokuskan pada pertandingan kedua melawan Mubah Hangtuah, Senin (9/1/2012). Muba tim yang bagus dan mereka sedang mengalami peningkatan sehingga tidak mudah dikalahkan," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com