Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sigit PD dan M Zaki Menuju Thailand

Kompas.com - 12/12/2011, 09:20 WIB
Roderick Adrian Mozes

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Pebalap asal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sigit PD berhasil menorehkan poin terbaik pada kelas Bebek 4 Tak 125 cc Tune Up Seeded dalam Grand Final Yamaha Cup Race 2011 di Malang, Jawa Timur, Minggu (11/12/2011).

Dari 2 Race untuk memperebutkan poin, Sigit berhasil mendapatkan 50 poin dengan menjuarai keduanya. Posisi kedua berhasil diraih oleh pebalap asal Probolinggo, Denny Triyugo dengan total peraihan 33 poin. Hasil ini menghantarkan Sigit PD mewakili Indonesia untuk berlaga pada ajang internasional Yamaha ASEAN Cup Race di Thailand pada akhir Januari 2012.

Selain Sigit PD, sejumlah nama juga dijadwalkan akan mewakili Indonesia dalam ajang internasional tersebut. Pebalap dari tim "Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya" M Zaki juga berhasil mewakili Indonesia untuk beraksi di ajang yang sama. Meskipun tidak berhasil mencapai posisi puncak.

Zaki yang hanya berada di urutan ketiga pada Kelas Bebek 4 Tak 125 cc Tune Up Pemula dan kedua pada Kelas Bebek 4 Tak 110 cc Tune Up Pemula, tetap lolos dalam proses seleksi.

Berikut nama Pebalap yang akan menuju ke Thailand: Juara Seri YCR Sumatera: Teddy Permana pada kelas Seeded dan M Iqbal Gatra pada kelas Pemula Juara Seri YCR Jawa: Sigit PD, Denny Triyugo, Hendriansyah pada kelas Seeded, diikuti oleh M Zaki, Fathrin HK dan R Fadhil pada kelas Pemula. Ditambah dua juara pada Seri Makassar, Bali dan Lombok, yaitu I Ketut Madiasta pada Kelas Seeded dan Willy Hamer pada kelas Pemula.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com