Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Christoper Rungkat Dipaksa Kerja Keras

Kompas.com - 11/12/2011, 02:15 WIB

Jakarta, Kompas - Unggulan utama dan juara bertahan tunggal putra Christoper Rungkat dipaksa kerja keras sebelum memastikan tempat di final turnamen tenis Garuda Indonesia Masters. Petenis berusia 21 tahun ini harus memainkan dua tie break untuk mengalahkan rekan sepelatnas, David Agung Susanto, di lapangan tenis Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (10/12).

Servis keras dan pukulan ground stroke David mampu memaksa Christoper pontang-panting. Dia juga bermain lepas tanpa beban dan penuh motivasi untuk mengalahkan Christoper.

Setelah tidak ada break point dan kedudukan sama kuat 6-6, set pertama harus diselesaikan dengan tie break. Keberuntungan ada di pihak David. Dia kemudian memenangkan set pertama dengan keunggulan tie break 7/5.

Pada set kedua, David justru kehilangan konsentrasi. Akibatnya, permainannya tidak sebagus di set pertama dan takluk dengan mudah 1-6.

Pertandingan kembali berlangsung sengit di set penentuan. Christoper sempat membuat break point untuk membuat kedudukan 3-2. Namun, di gim delapan, giliran David yang membalas untuk membuat kedudukan menjadi 4-4. Dengan servis di tangan, David meraih poin tambahan menjadi 5-4.

Beruntung Christoper bisa menyamakan kedudukan menjadi 5-5 setelah melalui tiga kali deuce. Kedua petenis akhirnya kembali harus memainkan tie break setelah kedudukan sama kuat 6-6.

Berbeda dengan set pertama, kali ini keberuntungan berada di tangan Christoper. Pukulan backhand menyilang David melebar ke luar lapangan yang memastikan kemenangan lawannya.

Secara keseluruhan, penampilan mereka cukup menghibur penonton. Sayangnya, permainan mereka sempat dinodai beberapa keputusan kontroversial wasit yang tidak dibantu hakim garis yang jumlahnya komplet.

Di final, Christoper akan menghadapi Albert Sie yang pada pertandingan semifinal lainnya sukses mengalahkan Aditya Hari Sasongko 6-1, 6-4.

”Kemenangan ini lebih karena faktor mental. Kekuatan mental saya sempat menurun signifikan apalagi setelah SEA Games. Pertandingan ini akan meningkatkan kekuatan mental saya. Saya akan lebih kuat dari hari ini saat melawan Elbert,” kata Christoper.

Meski kalah, David mengaku cukup puas dengan penampilannya.

Di bagian putri, final di nomor tunggal akan mempertemukan Ayu Fani Damayanti dengan Jessi Rompies. Di babak semifinal kemarin, Ayu mengalahkan Lavinia Tananta dua set langsung 7-6, 7-5. Sementara Jessy menaklukkan Sandy Gumulya dalam pertandingan tiga set 3-6, 6-3, 6-2.

Juara ganda

Sementara itu, nomor ganda putra dan putri sudah menyelesaikan partai finalnya kemarin. Di ganda putra, tampil sebagai juara pasangan Christoper Rungkat/Bonit Wiryawan setelah mengalahkan pasangan Elbert Sie/Ryan Tanujoyo 7-6 (5), 6-2.

Adapun gelar di ganda putri diambil pasangan Ayu Fani Damayanti/Jessy Rompies. Pasangan ini menang dua set langsung atas pasangan Lavinia Tananta/Grace Sari 7-5, 6-1. (OTW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com