Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angky Angkota Tantang Juara Dunia

Kompas.com - 25/11/2011, 11:54 WIB
A. Tjahjo Sasongko

Penulis

MEKSIKO, Kompas.com - Petinju Indonesia, Angky Angkota mengaku siap membungkam mulut lawan dan merebut gelar juara dunia kelas bantam WBO dari tangan petinju Meksiko, Jorge Arce.

Angkota yang memiliki rekor bertarung  25 kali menang dan 5 kali kalah dnegan 15 KO akan menghadapi Arce (58-6-2, 45 KO) dalam sebuah pertarungan ulang di Mazatlan, Sinaloa, Meksiko, Sabtu (Minggu WIB).

Dalam pertarungan pertama antara kedua petinju, Januari 2010, Angkota dinyatakan kalah secara kontroversial. Saat itu Angkota dinyatakan kalah TKO setelah wasit menghentikan pertarungan karena pelipis  petinju Indonesia ini sobek akibat benturan kepala.

"Jorge "Travieso" Arce diunggulkan dalam pertarungan revans ini.  "Boleh saja Angkota mempertanyakan kemenangan saya pada 2010 lalu. Namun (faktanya) saya menang dan saya akan memukulnya jatuh dalam pertarungan ulang ini," kata ARce.

Sementara Angkota mengaku tidak takut dengan gertakan lawan  mau pun para pendukungnya. "Arce tidak pernah berubah. Ia masih besar mulut.  Kami siap merusak pestanya dan  membalas  ketidakdilan dua tahun lalu untuk menjadi juara dunia. Saya telah siap 110 persen," kata Angkota.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com