Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DPRD Minta Aset Jakabaring Dijaga Usai SEA Games

Kompas.com - 21/11/2011, 17:52 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.com Pihak DPRD Provinsi Sumatera Selatan meminta kepada pemerintah daerah dan pengurus daerah cabang olahraga agar dapat menjaga aset yang ada di kawasan Jakabaring, Palembang, usai pelaksanaan SEA Games XXVI/2011.

"Aset SEA Games XXVI itu harus dijaga setelah pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara tersebut ditutup," kata Wakil Ketua DPRD Sumsel H Ahmad Djauhari di Palembang, Senin (21/11/2011).

Menurut dia, aset-aset olahraga yang ada di kawasan Jakabaring tersebut harus dijaga setelah penutupan SEA Games XXVI. Jangan sampai fasilitas yang ada di arena pertandingan itu dicuri seperti AC.

"Berdasarkan pengalaman pada Pekan Olahraga Nasinal 2004 lalu, banyak fasilitas di arena pertandingan tersebut hilang," katanya.

Ia mengatakan, semua aset-aset itu harus dijaga baik keamanannya, kebersihannya, dan pemeliharaannya sehingga bisa digunakan untuk kegiatan olahraga pada masa mendatang.

"Jadi, semua yang sudah bagus itu dipertahankan dan pihak keamanan harus betul-betul menjaga aset olahraga SEA Games XXVI tersebut," ujar politisi Partai Demokrat tersebut.

Ia menyatakan, dengan adanya SEA Games XXVI yang dilaksanakan di Palembang, tentunya daerah ini memiliki aset-aset olahraga tersebut.

Sehubungan dengan itu pula, aset-aset SEA Games XXVI tersebut juga harus dijaga dan dipelihara supaya bisa digunakan pada kegiatan-kegiatan olahraga ke depan.

Sejumlah arena pertandingan yang dibangun di kawasan Jakabaring seperti lapangan tembak, ski air, stadion atletik, lapangan tenis, aquatik, petanque, panjat tebing, dan bisbol.

SEA Games XXVI yang dilaksanakan di Jakarta dan Palembang itu mempertandingkan 43 cabang olahraga, dan berlangsung 11-22 November 2011.

Kota Palembang, selain penyelenggara pertandingan 21 cabang olahraga, juga ditunjuk sebagai tempat pembukaan dan penutupan SEA Games XXVI.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com