Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhir Pahit Djokovic

Kompas.com - 12/11/2011, 02:45 WIB

Paris, Kamis - Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic mengakhiri penampilannya di turnamen Paris Masters dengan cara yang menyakitkan. Dia terpaksa mundur di babak perempat final karena cedera bahu dan membuka jalan buat petenis tuan rumah Jo-Wilfried Tsonga.

”Dengan sangat menyesal dan sedih, saya menyampaikan pengunduran diri dari turnamen. Saya memaksakan diri saya untuk bermain, tetapi setelah pertandingan kemarin, bahu saya terasa bertambah buruk,” kata Djokovic seperti ditulis dalam situs pribadinya, Jumat (11/11).

Petenis Serbia itu juga menyampaikan permohonan maaf kepada penonton yang telah membeli tiket pertandingan.

”Musim ini begitu melelahkan buat saya. Saya bermain dengan level permainan yang tinggi. Sekarang, badan saya perlu pemulihan,” ujar Djokovic.

Tahun ini, Djokovic memperlihatkan penampilan fenomenal. Dia sukses menjuarai tiga turnamen grand slam dan lima turnamen masters.

Meskipun harus mundur dari turnamen, Djokovic mengantongi uang bonus 1,6 juta dollar AS. Bonus ini diberikan sesuai desain ATP dalam upaya mengundang pemain papan atas untuk bermain di Paris Masters.

Sebelum tampil di Paris Masters, Djokovic juga tampil di Basel Open, Swiss. Di turnamen ini, dia juga gagal sampai partai puncak karena dijegal pemain Jepang, Kei Nishikori, di semifinal.

Tampil di London

Ketika di Basel, Djokovic juga mengeluhkan kondisi fisiknya yang kurang prima, terutama cedera bahu. Djokovic sebelumnya juga absen di turnamen Shanghai Masters, China.

Akan tetapi, dua pekan ke depan, Djokovic dijadwalkan tampil di turnamen final ATP di London, Inggris, pada 20-27 November 2011.

Setelah Djokovic mundur dari turnamen Paris Masters, secara tidak langsung, hal itu menguntungkan petenis tuan rumah, Tsonga. Petenis yang menjadi unggulan keenam itu otomatis melangkah ke semifinal dan tinggal menunggu lawan.

Tsonga menunggu pemenang pertandingan antara petenis jangkung John Isner (AS) dan David Ferrer (Spanyol). Perempat final lainnya mempertemukan Andy Murray (Inggris) dengan Tomas Berdych (Ceko).

Petenis andalan Swiss, Roger Federer, menghadapi Juan Monaco (Argentina). Sampai berita ini diturunkan, pertandingan masih berlangsung. Turnamen ini juga tidak diikuti petenis ternama Spanyol, Rafael Nadal. (REUTERS/OTW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com