Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua KONI Periksa Wisma Atlet

Kompas.com - 09/11/2011, 13:15 WIB
Kris R Mada

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Ketua KONI Rita Subowo memeriksa wisma atlet SEA Games XXVI, Rabu (9/11/2011) di Kompleks Olahraga Jakabaring. Rita menyarankan sejumlah hal.

Rita antara lain memeriksa ruang makan. Pemeriksaan antara lain karena ada laporan atlet Singapura yang sakit perut. "Saya cek ke tim Singapura, sakitnya karena gugup. Bukan karena persoalan makanan," ujarnya.

Namun, ia tetap mengingatkan agar ada perbaikan. Debu di luar ruang makan harus segera diatasi. Hal itu bisa memicu pertanyaan soal kehigienisan ruang makan.

"Saya minta ada tanda untuk setiap makanan. Mana buah, masakan pedas, atau yang berasa tajam," ujarnya.

Sisa-sisa pengerjaan ruang makan dan proyek di sekitar wisma harus segera dibereskan. Di belakang ruang makan, masih terdapat tumpukan kayu berpaku yang bisa membahayakan orang jika terinjak.

Meskipun menyarankan sejumlah perbaikan, ia menilai wisma atlet sudah bagus. Beberapa kekurangan masih dimaklumi dan dinilai bisa diatasi.

"Para atlet mengaku suka dengan penataan wisma dan ruang makan. Di berbagai SEA Games, mereka harus berjalan jauh," ujarnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com