Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dana SEA Games dari APBN-P Sudah Cair

Kompas.com - 09/10/2011, 02:16 WIB

Jakarta, Kompas - Panitia Penyelenggara SEA Games Indonesia (Inasoc) sudah menerima dana sebesar Rp 518 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2011. Menurut Ketua Umum Inasoc Pusat Rita Subowo, dana itu telah diserahkan dari Kemenpora pada Jumat (7/10). 

Rita mengatakan, pihaknya kini bisa memulai pekerjaan. ”Dana tersebut sudah ada alokasinya masing-masing sehingga dapat segera untuk memulai pekerjaan,” katanya ketika ditemui di Jakarta, Sabtu (8/10). 

Dana dari APBN-P 2011 ini, salah satu pemanfaatannya adalah untuk akomodasi kontingen, yang memakan biaya sebesar Rp 126,413 miliar. Selain itu, juga untuk kirab obor dari sumber api abadi Mrapen, Jawa Tengah, pada akhir Oktober ini. Dalam usulan yang disampaikan Inasoc pusat kepada tim asistensi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), terdapat pengajuan dana untuk kirab obor sebesar Rp 6,8 miliar. 

Dana sebesar Rp 700 miliar pada APBN-P 2011 memang dialokasikan untuk SEA Games XXVI di Jakarta dan Palembang, serta Asian Para Games di Solo. Dana tersebut dialirkan untuk kebutuhan penyelenggaraan Asian Para Games 2011 sebesar Rp 10 miliar, kemudian Rp 79,5 miliar untuk Inasoc Daerah Sumatera Selatan, dan Rp 91,8 miliar untuk Inasoc DKI Jakarta. Sisanya, Rp 518 miliar, dikucurkan untuk Inasoc pusat. 

Sementara itu, hingga saat ini sisa dana alokasi dari APBN 2011 sebesar Rp 164 miliar belum disampaikan. ”Kami masih menunggu untuk pengucuran dana APBN,” kata Rita. Rita Subowo pada hari Minggu ini akan melihat langsung kondisi venue di Jakabaring, Palembang.

Peninjauan wapres

Wakil Presiden Boediono rencananya akan meninjau venue (arena) SEA Games di Jakabaring, Senin (10/10).

Menurut Asisten Bidang Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, Aidit Aziz, seperti dikutip Antara di Palembang, Sabtu, kedatangan Wapres ke Palembang untuk meninjau kesiapan Palembang, Sumsel, sebagai salah satu penyelenggara SEA Games XXVI. 

Dalam kunjungannya itu, Wapres akan didampingi Menteri Pemuda dan Olahraga Andi A Mallarangeng dan pejabat terkait lainnya, katanya.

Ia mengatakan, kunjungan Wapres ke Jakabaring akan diawali dengan paparan Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengenai persiapan pelaksanaan SEA Games XXVI/2011. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com