Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora: Tidak Ada Penundaan SEA Games

Kompas.com - 05/10/2011, 15:45 WIB
Sandro Gatra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah meyakini tidak ada penundaan pembukaan SEA Games XXVI di Palembang, Sumatera Selatan dan Jakarta. SEA Games tetap dibuka pada 11 November 2011.

Keyakinan itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng setelah melakukan rapat koordinasi dengan berbagai Kementerian dan instansi terkait, Selasa (4/10/2011) malam. "Kesimpulannya Insya Allah dibuka 11 November. Jadi siap," ucap Andi seusai rapat kerja dengan Komisi X di DPR, Rabu (5/10/2011).

Andi mengatakan, pembangunan arena di Jakabaring, Palembang sudah masuk tahap finishing. Ada beberapa arena yang dalam tahap penyelesaian. Adapun semua arena di Jakarta, kata dia, sudah siap digunakan.

"Insya Allah venue akan selesai pada waktunya. Kami optimis bahwa pembukaan SEA Games bisa berjalan dengan baik di Jakarta dan Palembang. Sukses prestasi sekaligus sukses penyelenggarannya," ucapnya.

Ketika dimintai tanggapan sikap Fraksi PDI-P yang menyarankan SEA Games diundur empat bulan lantaran pembangunan fasilitas yang belum rampung, Andi menjawab, "rasanya ngga ada keperluan untuk menundanya karena akan bisa dilaksanakan pada tanggal 11 bulan 11, 2011," tegasnya.

Dikatakan Andi, kendala yang harus menjadi perhatian yakni asap akibat kebakaran hutan. Masalah itu, lanjut dia, sudah diantisipasi dengan membuat hujan buatan dan memadamkan melalui darat.

Sebelumnya, Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menyarankan agar pelaksanaan SEA Games di Palembang diundur atau dipindahkan ke Jakarta mengingat pembangunan sejumlah fasilitas belum rampung.

Sorotan utama persiapan SEA Games jatuh pada pembangunan arena di Jakabaring. Hingga bulan lalu baru sepertiga arena selesai. Total ada 17 arena di Jakabaring. Meski demikian, Pemerintah tetap optimistis pembangunan rampung sebelum SEA Games.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com