Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Delegasi Optimistis SEA Games Sukses

Kompas.com - 19/08/2011, 22:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pimpinan Delegasi negara-negara peserta SEA Games XXVI/2011 optimistis terhadap penyelenggaraan kompetisi dua tahunan olahraga tingkat regional Asia Tenggara kali ini bisa berlangsung lancar.

Meski ada beberapa venue atau arena pertandingan yang belum usai dikerjakan, kemampuan Indonesia sebagai penyelenggara perhelatan olahraga dinilai sudah teruji.

Chief de Mission (CMD) Myanmar, Naw Tawng, usai seminar CMD di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (19/8/2011), mengatakan, dua kota yang akan menjadi tuan rumah perhelatan olahraga itu dinilai sangat siap. "Terutama Jakarta. Seluruh venue telah siap," katanya.

Mengenai Palembang, Tawng mengatakan, meski masih ada beberapa venue yang terus dikebut pengerjaannya, dirinya meyakini kemampuan Indonesia untuk menyelesaikan tepat pada waktunya.

Hal senada disampaikan Datuk Naim Mohammad, CMD Malaysia. Dia menyatakan, Indonesia telah tiga kali ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan SEA Games. Dirinya tidak khawatir dengan kondisi pengerjaan beberapa venue yang dinilai sebagian kalangan berjalan sangat lambat.

Naim, yang juga merupakan pejabat di Kementerian Olahraga Pemerintahan Malaysia, mengatakan, selama ini pihaknya sangat sulit mendapatkan informasin tentang kesiapan tuan rumah, Indonesia (Palembang dan Jakarta).

Namun, dengan pertemuan dua hari di Jakarta dan Palembang, Naim mengaku cukup puas dengan kondisi yang ada. "Lenyap sudah kegelisahan kami. Tahniah bagi Inasoc dan bangsa Indonesia," katanya dalam bahasa Melayu. (MHD/HLN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

    Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

    Badminton
    Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

    Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

    Sports
    Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

    Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

    Liga Indonesia
    Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

    Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

    Internasional
    Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

    Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

    Badminton
    Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

    Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

    Liga Indonesia
    Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

    Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

    Liga Inggris
    Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

    Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

    Timnas Indonesia
    Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

    Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

    Timnas Indonesia
    Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

    Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

    Liga Indonesia
    Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

    Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

    Internasional
    Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

    Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

    Liga Indonesia
    Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

    Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

    Liga Indonesia
    Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

    Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

    Liga Indonesia
    SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

    SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com