Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games Butuh Dukungan Doa

Kompas.com - 03/08/2011, 18:49 WIB

PALEMBANG, Kompas.com - Ribuan masyarakat di Palembang melaksanakan doa  bersama agar pelaksanaan SEA Games ke-26 pada 11-22 November mendatang berlangsung sukses.      Doa bersama yang dipimpin Ketua MUI Sumsel KHM Sodikun itu dihadiri Ketua Umum KONI Pusat Rita Sobowo, Ketua Panitia SEA Games Rahmad Gobel serta Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng dilaksanakan di Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin Palembang, Rabu.      Doa bersama yang juga dihadiri Gubenur Sumsel H Alex Noerdin dan Ketua Umum KONI setempat, H Muddai Madang itu dilaksanakan menyambut seratus hari SEA Games.      Ketua Umum KONI Pusat  mengatakan, melalui doa bersama ini perjalanan SEA Games diharapkan berjalan dengan baik.     Hal ini karena melalui doa bersama tersebut maka menjelang seratus hari SEA Games diharapkan kegiatan olahraga internasional tersebut akan sukses, ujar dia pula.     Menteri mengatakan, SEA Games harus sukses baik prestasi, penyelenggaraan dan ekonomi rakyat. Memang, lanjut dia, Indonesia sudah mempersiapkan diri baik atlet, fasilitas SEA Games dan kepanitiaan. Oleh karena itu melalui doa bersama ini diharapkan Indonesia bisa mencapai prestasi, ujar dia.

Gubernur mengatakan, SEA Games merupakan olahraga yang diikuti sebelas negara termasuk Indonesia. Untuk itu pesta olahraga akbar tersebut harus didukung bersama supaya berlangsung sukses, kata dia pula.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com