Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedrosa: Tindakan bagi Simoncelli Telat

Kompas.com - 08/06/2011, 11:23 WIB

KOMPAS.com — Dani Pedrosa mengatakan, para ofisial MotoGP seharusnya lebih cepat mengambil tindakan terhadap aksi Marco Simoncelli. Menurut pebalap Spanyol tersebut, hal itu (tindakan cepat) dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan yang lebih buruk seperti yang dialaminya.

Pedrosa menjadi korban agresivitas Simoncelli ketika mereka bersaing ketat untuk memperebutkan posisi kedua di GP Perancis, 15 Mei. Waktu itu, "Super Sic" berusaha menyalip dari sisi luar dan dia tidak memberikan sedikit ruang pun kepada rivalnya dari Repsol Honda tersebut untuk bergerak, sehingga terjadilah senggolan yang membuat Pedrosa jatuh dan patah tulang selangka kanan.

Insiden tersebut menjadi puncak dari rangkaian keluhan dan kritik para pebalap yang merasa dirugikan oleh aksi Simoncelli di atas trek. Pebalap Gresini Honda tersebut akhirnya mendapat penalti karena dinilai melakukan manuver ilegal. Si jabrik kemudian dipanggil oleh pengawas balapan di Catalunya untuk membicarakan lebih lanjut tentang kejadian di Le Mans, dan dia mengaku bersalah sehingga akan mengubah perilaku pada balapan selanjutnya.

Namun Pedrosa berpikir, pengawas balapan seharusnya menekan lebih keras lagi kepada Simoncelli, ketika para pebalap terdahulu sudah mengajukan keberatan mengenai pergerakannya yang berbahaya itu.

"Saya ingin melihat dari awal. Pada kesempatan pertama saya benar-benar akan melakukan sebuah keputusan yang kuat untuk memastikan hal-hal ini tidak bisa terjadi lagi," kata Pedrosa dalam sebuah wawancara video dengan situs resmi MotoGP. "Tapi mereka memiliki kebijakan lain dan mereka memutuskan untuk kami.

"Dalam situasiku, seseorang menjauhkan peluang juaraku dan sulit untuk memercayainya, tetapi itu adalah sesuatu yang harus saya terima."

Memang, akibat cedera tersebut Pedrosa harus menerima kenyataan pahit. Dia absen pada seri keempat di Catalunya dan juga akan absen di GP Inggris pada akhir pekan ini. Alhasil, kini posisi Pedrosa di klasemen sementara turun ke peringkat empat dan terpaut 37 poin dari pemimpin klasemen, Jorge Lorenzo.

"Saya absen di Barcelona, yang sangat spesial bagi saya, dan saya juga merindukan kesempatan untuk memenangi gelar ketika saya memiliki paket yang baik. Saya merasa sangat bagus dan motor juga bekerja dengan baik," ujar pebalap Repsol Honda ini.

Dia menambahkan bahwa dirinya tidak mau membuat prediksi tentang kapan akan kembali ke lintasan balapan. Pasalnya, runner-up musim lalu tersebut tidak ingin terburu-buru kembali berkompetisi sebelum kondisinya fit dan kompetitif.

"Saat ini kami tidak bisa mengatakan sedang berada di level mana, tetapi saya berharap segera kembali menunggang motor," ujar Pedrosa.

"Kami harus benar-benar mempertimbangkan kembali comeback-ku dari minggu ke minggu. Kami harus mengecek kondisiku dan bagaimana yang saya rasakan dari minggu ke minggu, dan kemudian menyusun rencana untuk kembali. Tapi untuk mengatakan sekarang kapan saya akan kembali... itu tidak bisa.

"Saya ingin sepenuhnya fit untuk kembali membalap. Ini akan menjadi hebat karena itu menjamin saya untuk punya pilihan memenangi banyak balapan lagi."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Liga Indonesia
    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Liga Inggris
    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    Internasional
    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Internasional
    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    Sports
    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Liga Inggris
    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Liga Italia
    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Liga Italia
    MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

    MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

    Liga Inggris
    Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

    Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

    Internasional
    Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

    Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

    Liga Lain
    Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

    Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

    Sports
    Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

    Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

    Liga Indonesia
    Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

    Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com