Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sharapova dan Nadal Lolos Susah Payah

Kompas.com - 27/05/2011, 00:07 WIB

PARIS, KOMPAS.com — Rafael Nadal kembali harus mengerahkan seluruh kekuatannya untuk tetap berkiprah di lapangan tanah liat Roland Garros. Meskipun menang straight set, pemain nomor satu dunia ini nyaris kalah pada set ketiga ketika melawan kompatriot asal Spanyol, Pablo Andujar, pada babak kedua Grand Slam Perancis Terbuka, Kamis (26/5/2011). Unggulan utama ini akhirnya menang 7-5, 6-3, 7-6 (4).

Nadal, juara bertahan yang sedang memburu gelar keenam di Perancis Terbuka dalam tujuh tahun terakhir, sempat tertinggal 1-5 pada set ketiga. Meski demikian, perjuangan tak kenal lelah dan semangat membara yang dimiliki petenis kidal tersebut membuat dia secara perlahan bisa bangkit untuk memaksa tie-break, yang dimenangkannya dengan 7-4.

Pada babak pertama, raja lapangan tanah liat ini pun dipaksa bekerja ekstra keras saat melawan petenis raksasa Amerika Serikat, John Isner, yang memaksa pertarungan rubber set. Bahkan, Nadal sempat tertinggal 1-2, sebelum dia menyapu dua set terakhir untuk menyingkirkan petenis dengan servis geledek tersebut.

Dalam babak 32 besar, Nadal akan bertemu pemenang antara petenis Rusia Nikolay Davydenko dengan pemain Kroasia Antonio Veic. Mereka akan memperebutkan tiket menuju babak 16 besar.

Sharapova pun temui kesulitan

Dari sektor putri, petenis cantik Rusia, Maria Sharapova, berhasil melewati hadangan pemain tuan rumah, Caroline Garcia. Seperti halnya Nadal, peraih tiga gelar grand slam ini pun harus berjuang ekstra keras karena dipaksa bermain rubber set, sebelum menang 3-6, 6-0, 6-4.

Mantan pemain nomor satu dunia ini menjadi salah satu favorit juara, setelah unggulan kedua, Kim Clijsters, sudah tersingkir. Terlebih lagi, para rivalnya yang memiliki tradisi juara, yaitu duo Williams, Venus dan Serena, juga absen karena cedera.

Sempat tampil buruk pada set pembuka, Sharapova bisa keluar dari tekanan. Unggulan ketujuh tersebut meminimalkan unforced errors sehingga bisa menaklukkan lawannya yang berusia 17 tahun itu, yang berperingkat ke-188, pada dua set terakhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com