Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pemain Pelatnas Terjegal

Kompas.com - 17/05/2011, 21:50 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Dua dari 11 pemain Pelatnas Cipayung gagal melanjutkan kiprahnya di arena Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Jakarta. Riyanto Subagja dan Alrie Guna Dharma terjegal di babak kedua event tersebut, yang berlangsung di GOR Asia Afrika Senayan, Selasa (17/5/11). Riyanto menyerah 20-22, 20-22 dari pemain Pusdiklat Jaya Raya, Hermansyah, sedangkan Alrie dipecundangi juara Sirnas Bengkulu, Senatria Agus, dengan 16-21, 22-20, 16-21.

Riyanto sebenarnya lebih difavoritkan untuk bisa menang karena dia memiliki catatan pertemuan yang lebih bagus dari Hermansyah. Sebelumnya, mereka pernah bertemu dua kali sewaktu masih bertarung di kelas taruna, dan Riyanto selalu menjadi pemenang.

Namun dalam pertandingan kali ini, Hermansyah bermain lebih bagus dan berhasil memanfaatkan situasi ketika memasuki poin-poin kritis. Alhasil, Hermansyah bisa menang dua game langsung dengan skor serupa, 22-20.

"Saya mencoba untuk bermain berani dan tidak gampang menyerah, apalagi saya kan sebelumnya pernah kalah dari dia," papar Hermansyah usai pertandingan.

Sementara, Riyanto sendiri mengungkapkan dirinya tengah tidak berada dalam kondisi terbaiknya. Dia mengakui banyak membuat kesalahan sendiri, yang memberikan keuntungan kepada Hermansyah. "Mungkin Hermansyah lebih beruntung kali ini, dan dia bermain lebih bagus," papar Riyanto singkat.

Sedangkan Alrie harus bertekuk lutut ditangan Senatria, setelah melakoni pertarungan 70 menit, yang merupakan salah satu rekor terlama yang terjadi di hari kedua Djarum Sirnas Jakarta. Alrie menyerah 16-21, 22-20 dan 16-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com