Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alonso: Di Turki Hanya Pembaruan, Bukan Revolusi

Kompas.com - 06/05/2011, 16:42 WIB

ISTANBUL, KOMPAS.com — Gebrakan Fernando Alonso dalam sesi latihan bebas pertama dengan tampil sebagai yang tercepat di Sirkuit Istanbul, Kamis (6/5/2011) ini, tidak lepas dari perubahan yang dilakukan tim teknisi Ferrari. Mereka membawa beberapa komponen baru dengan harapan bisa mendekatkan diri dengan Red Bull.

"Ferrari yang dibawa ke Turki bukan hasil 'revolusi' tim, melainkan merupakan pembaruan," ungkap Alonso. Ia menilai tim teknisi tidak akan cukup waktu membuat performa mobil menjadi hebat.

Mantan juara dunia 2005-2006 itu mengaku kalau Ferrari 150 memiliki beberapa bagian baru dan akan terus dipakai untuk balapan-balapan berikutnya. Perbaikan ini merupakan hasil yang didapat dari balapan di China.

Alonso belum puas dengan hasil yang diraih pada latihan bebas pertama ini. Kuncinya, justru pada babak kualifikasi jika bisa memperkecil selisih waktu, tentu akan memotivasi kita semua.

"Paling penting, kita harus kerja keras untuk memulihkan keadaan dan berkomitmen penuh untuk melakukan perubahan. Saya kini, kami akan segera sembuh dan di Turki sudah terlihat tanda-tanda positif pertama," ujar Alonso penuh semangat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com