Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi-Hayden Ujicoba Ducati GP12

Kompas.com - 08/04/2011, 21:25 WIB

JEREZ, Kompas.com - Valentino Rossi dan Nicky Hayden akan melakukan tes Ducati GP12 mesin empat-tak 1.000cc, yang dipersiapkan untuk menghadapi MotoGP 2012. Dua pebalap tersebut akan melakukan ujicoba pada hari ini, Jumat (8/4/11), di Sirkuit Jerez, tempat di mana Hayden membawa Ducati untuk pertama kalinya naik podium pada musim ini pada akhir pekan lalu.

Ini akan menjadi ujicoba kedua bagi tim yang bermarkas di Bologna, Italia, tersebut. Sebelumnya, Franco Battaini dan Vittoriano Guareschi, yang didaulat untuk melakukan pengetesan.

Menurut rencana, Rossi yang lebih dulu menjajal Ducati GP12 di trek Jerez. Setelah itu, giliran Hayden yang mencobanya pada hari Sabtu.

Rossi dan Hayden tak sendirian. Lantaran tim uji Ducati sedang berkonsentrasi mengembangkan Ducati GP11 untuk musim ini, Rossi dan Hayden akan dibantu oleh tim mekanik balapan--di bawah pengawasan direktur teknik Filippo Prezioso--untuk ujicoba GP12.

Mulai musim depan, MotoGP mengizinkan penggunaan mesin berkapasitas maksimum 1.000cc. Akan tetapi, belum ada kejelasan apakah Ducati (atau tim pabrik lainnya) akan dizinkan menggunakan kapasitas penuh.

Dengan adanya ujicoba ini, maka Ducati menjadi tim pabrik pertama di MotoGP yang memberikan kesempatan kepada para pebalapnya untuk mengadakan tes motor 2012. Baik Rossi dan Hayden sudah terikat kontrak dengan skuad Italia tersebut sampai akhir musim depan.

Simoncelli berkunjung ke Manchester

Jika Rossi dan Hayden akan sibuk mengisi akhir pekan ini dengan ujicoba Ducati GP12, lain halnya dengan Marco Simoncelli. Pebalap Gresini Honda tersebut, yang sempat memimpin jalannya lomba GP Spanyol akhir pekan lalu selama enam lap, akan berkunjung ke toko Dainese di Manchester, pada Sabtu (16/4/11). Ini merupakan bagian dari perjalanan ke toko-toko Eropa, sebelum berlangsung seri ketiga MotoGP 2011 di Estoril, Portugal, pada akhir 29 April - 1 Mei

Mantan juara dunia kelas 250cc ini akan berada di toko di Manchester tersebut antara pukul 16:00-18:00 waktu setempat. Dia juga akan bertemu dan menyapa fans-nya di Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com