Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Petrokimia Hadapi Ujian Berat

Kompas.com - 03/03/2011, 15:47 WIB

GRESIK, Kompas.com - Tim putri Gresik Petrokimia akan menghadapi ujian berat pada pertandingan lanjutan Sampoerna Hijau Voli Proliga 2011 seri ketiga di Yogyakarta akhir pekan ini. Pasalnya, mereka akan menghadapi Jakarta Electric PLN dan Bandung Alko.

Pelatih Gresik Petrokimia M Hanafi mengatakan, kedua calon lawannya itu memiliki materi pemain yang berkualitas. Meskipun demikian, timnya sudah bertekad untuk meraih angka penuh di Yogyakarta.

Jakarta Electric yang merupakan jawara Proliga musim 2009, menjadi salah satu tim unggulan dan hingga menyelesaikan seri kedua di Gresik pekan lalu belum terkalahkan. Sedangkan tim pendatang baru Bandung Alko juga tidak boleh dianggap enteng, karena memiliki dua pemain asing yang cukup berbahaya, yakni Isadora Aleixo Rodrigues dan Cindy Ramirez Amu.

"Setelah berakhirnya seri kedua, kami langsung melakukan persiapan dan membenahi beberapa kelemahan di tubuh tim, terutama kerja sama dan kekompakan," ujar Hanafi, Kamis (3/3/11).

Ia mengakui, bergabungnya pemain asal Brasil, Ana Paula Alves Gomez, pada seri kedua lalu, membawa banyak perubahan di timnya.

"Ana Paula sudah semakin padu dengan permainan anak-anak, dan dia tetap menjadi andalan kami untuk meraih poin," tambah mantan asisten pelatih Surabaya Bank Jatim itu.

Sedikit yang menjadi ganjalan Hanafi adalah belum maksimalnya penampilan Jalicia Candice Ross. Pemain berposisi quicker ini belum menemukan bentuk penampilan terbaiknya, dan tidak segera padu dengan skema permainan tim.

Menurut Hanafi, Jalicia Ross sebenarnya bukan tipe quicker murni sehingga gerakannya mudah dibaca lawan, kendati kemampuannya cukup mumpuni.

"Kami terus melakukan evaluasi terhadap penampilan Jalicia. Mudah-mudahan di Yogyakarta nanti, dia mampu bermain lebih baik," ucapnya, berharap.

Hingga seri pertama dan kedua, Lilien Lindawati dan kawan-kawan telah meraih dua kemenangan dan sekali menelan kekalahan. Kemenangan diraih saat menghadapi Bontang Badak LNG dan favorit juara Jakarta Popsivo Polwan, sedangkan kekalahan pertama didapat ketika bertemu Jakarta TNI AU di depan pendukungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com