Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Clijsters Selangkah Lagi Nomor Satu

Kompas.com - 12/02/2011, 03:28 WIB

PARIS, KAMIS - Petenis Belgia yang menjadi juara Australia Terbuka 2011, Kim Clijsters, semakin mengancam posisi Caroline Wozniacki sebagai petenis putri nomor satu dunia. Clijsters akan melangkah ke tangga teratas dunia jika dalam perempat final turnamen Open Gaz de France, Jumat (11/2), bisa mengalahkan Jelena Dokic asal Australia.

Dokic, yang termasuk petenis kualifikasi pada turnamen itu, Kamis (10/2), secara mengejutkan melangkah ke perempat final setelah menundukkan unggulan kelima Nadia Petrova, 6-4, 7-6. Clijsters pernah menjadi pasangan ganda Dokic di Perancis Terbuka tahun 1998. ”Itu adalah pertandingan terberat yang Anda bisa jalani. Itu sebuah ujian hebat,” kata Dokic.

Petenis Australia dengan peringkat di luar 100 besar dunia itu berpendapat, Clijsters adalah petenis nomor satu dunia yang sesungguhnya. ”Dia memenangi AS Terbuka dan Australia Terbuka, juga kejuaraan master. Saya sungguh menunggu pertandingan nanti karena saya tidak mempertaruhkan apa pun,” ujarnya.

Dokic menang meyakinkan atas Petrova dan memaksa lawannya yang asal Rusia itu pulang lebih awal. ”Saya rasa permainan kami agak mirip, kami bermain sangat agresif,” kata Dokic membandingkan permainannya dengan gaya Clijsters.

Perempat finalis lain turnamen di Paris itu adalah Petra Kvitova (Ceko), Kaia Kanepi (Estonia), Yanina Wickmayer (Belgia), dan Dominika Cibulkova (Slowakia).

Del Potro ke delapan besar

Juan Martin del Potro yang kembali berkompetisi tahun ini menampilkan permainan yang terus meningkat. Dia melangkah ke delapan besar turnamen SAP Open di San Jose, California, setelah mengalahkan Lukas Lacko, 6-1, 7-6.

Pada pertandingan itu, Del Potro menemukan kembali servisnya yang sangat keras dan akurat, yang membawanya menjuarai kejuaraan utama AS Terbuka.

”Saya merasakan sensasi berbeda dengan badan dan pikiran saya, tetapi saya gembira berada di turnamen lagi setelah setahun absen. Saya meningkatkan permainan perlahan-lahan. Saya masih terus meningkatkan dan itu penting untuk masa depan dan musim ini juga,” paparnya.

Del Potro, yang pernah berada di urutan keempat dunia, akan menghadapi petenis Australia, Lleyton Hewitt, untuk berebut satu tempat di semifinal.

Dari Madrid dilaporkan, petenis nomor satu dunia Rafael Nadal bisa mulai berlatih kembali setelah menuntaskan masa pemulihan dari cedera kaki. Otot kaki kanan Nadal robek saat dia kalah dari David Ferrer, 26 Januari lalu. Nadal mengatakan, dokternya mengizinkan ia kembali ke lapangan. Meski demikian, dia akan mulai berlatih pelan- pelan agar tak kambuh kembali.

Pada kejuaraan Brasil Terbuka, unggulan teratas Nicolas Almagro (Spanyol) melibas Rui Machado, 6-2, 6-4, untuk ke semifinal. Dia akan melawan Juan Ignacio Chela yang menang atas Thomas Belluci (Brasil) 6-2, 6-1. (AP/OKI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com