Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercedes GP Lebih "Pede" dengan MGP W02

Kompas.com - 01/02/2011, 22:52 WIB

VALENCIA, KOMPAS.com — Mercedes GP meluncurkan mobil barunya untuk Formula 1 2011, Selasa (1/2/2011) di Valencia. Dua pebalapnya, Nico Rosberg dan Michael Schuamcher, didaulat untuk membuka selubung MGP W02, yang diharapkan bisa tampil mengesankan pada musim baru ini.

Performa Mercedes GP pada musim lalu tak sesuai harapan karena mereka hanya finis di posisi empat untuk kategori konstruktor. Padahal, pada awal musim 2010 itu, tim yang bermarkas di Brackley tersebut menjadi salah satu favorit juara, menyusul keberhasilan Brawn GP (yang tahun lalu berganti nama jadi Mercedes GP) menyapu bersih gelar juara pada musim 2009—waktu itu Jenson Button jadi juara dunia, sebelum musim lalu pindah ke McLaren.

"Selalu menyenangkan melihat sebuah mobil baru yang siap meluncur di trek untuk pertama kalinya dan tahun ini tidak ada pengecualian," ujar Team Principal Ross Brawn. "Setelah tahun pertama kami sebagai tim Mercedes-Benz, kami sekarang melihat adanya keuntungan dari sasis kami dan juga mesin yang merupakan hasil kerja bersama-sama."

"Dengan struktur teknik yang bagus dan kekuatan organisasi mekanik, baik di pabrik maupun di trek, saya yakin kami akan meneruskan untuk melakukan sebuah pekerjaan yang lebih bagus pada tahun ini di seluruh area penting."

"Konsep pengembangan untuk MGP W02 dimulai lebih awal dan kami sudah mengeset target untuk desain, dikombinasikan dengan rencana yang kuat untuk memastikan kecepatan pengembangan bisa terus berlanjut sepanjang musim 2011."

"Kami memiliki dua pebalap hebat dalam diri Michael dan Nico, yang mana mereka punya kemampuan untuk meraih kemenangan dengan sebuah mobil yang bagus, dan kami menantikan bagaimana persaingan mereka bersama Silver Arrow baru ini sepanjang musim."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com