Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Juara Umum

Kompas.com - 18/12/2010, 05:26 WIB

Jakarta, Kompas - Sekalipun pelaksanaan Kejuaraan Dunia Pencak Silat XIII-2010 yang berlangsung di Padepokan Nasional Pencak Silat, Pondok Gede, Jakarta Timur, 12-17 Desember, sempat tercoreng, kontingen Indonesia akhirnya mampu menjadi juara umum.

Seperti sudah bisa diduga sebelumnya, untuk menjadi juara umum Kejuaraan Dunia Pencak Silat XIII-2010 Kontingen Indonesia menyapu bersih semua medali emas nomor seni.

Di nomor seni, ada enam medali emas yang diperebutkan. Medali itu yakni untuk tunggal, ganda, dan beregu, baik putra maupun putri.

Khusus nomor seni, babak finalnya telah diselesaikan Rabu (15/12) malam lalu. Sebelum Kongres Persekutuan Pencak Silat Antarbangsa (Persilat), Kamis, yang menjadi waktu rehat untuk laga Kejuaraan Dunia Pencak Silat.

Sekalipun Indonesia mendominasi, satu hal yang harus dicermati, yakni kemampuan atlet seni Vietnam yang memborong medali perak nomor ini.

Dari nomor tarung, Indonesia hanya mampu memperoleh empat medali. Dan itu pun hanya tiga yang diperoleh pesilat putra dari 11 medali emas yang diperebutkan. Satu medali emas diperoleh pesilat putri Indonesia dari enam medali emas yang diperebutkan.

Itu sebabnya, dengan enam medali emas dari nomor seni serta empat emas nomor tarung, Indonesia menjadi juara umum Kejuaraan Dunia Pencak Silat XIII-2010 dengan memperoleh 10 medali emas, 5 perak, dan 6 perunggu.

Berbeda dengan Indonesia, Vietnam justru mendominasi nomor tarung yang memperebutkan total 11 medali emas putra serta 6 medali emas untuk putri. Atau 17 medali dari nomor pertarungan.

Baik pada nomor tarung putra maupun putrinya, atlet Vietnam mampu keluar sebagai juara. Dan dengan 8 medali emas, 8 perak, serta 3 perunggu, Vietnam berada di urutan kedua. Menurut sejumlah pengamat pada Kejuaraan Dunia Pencak Silat XIII- 2010 ini, Vietnam lebih banyak menurunkan lapis keduanya.

Adapun urutan ketiga peraih medali terbanyak adalah Malaysia. Negeri jiran itu memperoleh 4 medali emas dari tiga nomor tarung putra dan satu nomor tarung putri. Selain 4 medali emas, Malaysia juga membawa pulang 6 perak dan 6 perunggu.

Sementara itu, Brunei mengantongi 1 medali emas dan 3 perunggu. Selain keempat negara tersebut, masih ada beberapa negara peraih medali dari 30 negara peserta Kejuaraan Dunia Pencak Silat XIII-2010.

Singapura memperoleh 2 perak dan 10 perunggu, Belanda (0-2-2), Thailand (0-0-4), Filipina (0-0-1), Uzbekistan (0-0-2), serta Afrika Selatan, Inggris, Austria, dan Iran masing-masing mendulang satu perunggu.

Dengan hasil Kejuaraan Dunia tersebut, menurut Edward Lebe yang kerap melatih pesilat asing, akan menjadi pekerjaan berat bagi PB IPSI maupun Persilat untuk mempersiapkan diri ke SEA Games 2011 Jakarta-Palembang. Melihat dominasi Indonesia pada nomor seni saja, akan sulit mengegolkan semua nomor untuk dipertandingkan di SEA Games. (NIC)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com