Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singkirkan Rival, Kido/Hendra ke Final

Kompas.com - 11/12/2010, 16:12 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Ganda putra terbaik Indonesia, Markis Kido/Hendra Setiawan, melangkah ke final Hongkong Terbuka Super Series. Tiket itu mereka peroleh, setelah menang dua game 21-19, 23-21 atas rival terberatnya dari Korea Selatan, Jung Jae Sung/Lee Yong Dae, dalam laga di Stadion Queen Elizabeth, Sabtu (11/12/10).

Dengan demikian, Kido/Hendra berhasil mengatasi musuh bebuyutannya tersebut dalam dua laga terakhir. Sebelumnya, mantan pasangan Pelatnas Cipayung tersebut juga menyingkirkan Jung/Lee di semifinal Asian Games XVI 2010 akhir bulan lalu, sebelum mereka menyabet medali emas bagi Indonesia. Dan, hasil ini juga membuat Kido/Hendra bisa membuat skor pertemuannya dengan Jung/Lee menjadi 4-4.

Kido/Hendra, yang ditempatkan sebagai unggulan kedua, mengawali laga berdurasi 37 menit ini dengan sangat meyakinkan. Di game pertama, mereka langsung meninggalkan lawannya tersebut dengan 10-3. Tetapi pasangan Korea ini bisa menyusul dan menyamakan kedudukan menjadi 11-11, membuat laga semakin menegangkan. Beruntung, mental juara yang dimiliki peraih medali emas Olimpiade Beijing 2008 ini membuat mereka bisa keluar dari tekanan, sehingga menyudahi game pembuka ini dengan 21-19.

Di game kedua, Jung/Lee bermain lebih baik dan kerab memimpin perolehan poin. Pasangan unggulan ketiga, yang terkenal dengan pertahanan kokoh ini pun merapatkan barisan, sehingga Kido/Hendra sulit melakukan serangan dengan sempurna.

Merasa sulit menembus pertahanan lawan, Kido dan Hendra bermain lebih taktis dengan lebih banyak melakukan drive dan drop shot. Taktik dan strategi ini memberikan hasil yang memuaskan, karena mereka bisa mengejar, bahkan berbalik memimpin dalam kedudukan 18-15. Meskipun Jung/Lee bisa mengejar dan memaksa deuce, pasangan Indonesia ini akhirnya meraih tiket ke final setelah shuttlecock dari drive Jung gagal menyeberangi net, membuat skor jadi 23-21.

Minggu (12/12/10) yang menjadi final turnamen berhadiah 250.000 dollar AS ini, Kido/Hendra akan bertemu pemenang antara unggulan 6 dari Korea Ko Sung Hyun/Yoo Yeon Seong vs Howard Bach/Tony Gunawan (Amerika Serikat). Duel semifinal kedua ini baru akan berlangsung mulai pukul 18.30 waktu setempat, termasuk laga Taufik Hidayat vs Chen Long.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com