Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pavlyuchenkova "Nyasar" di Nusa Dua

Kompas.com - 01/11/2010, 16:21 WIB

NUSA DUA, Kompas.com - Tiga hari menjelang adu kekuatan di atas lapangan, para petenis yang ambil ambil bagian dalam Commonwealth Bank Tournament of Champions lebih dulu "bertarung" di laut. Mereka mendapat kursus singkat surfing, yang diberikan Rip Curl School of Surf, Senin (1/11/10).

Sayang, tidak semua petenis ambil bagian dalam sesi ini, yang diadakan di Westin Beachfront, Nusa Dua, Bali. Hanya tiga dari delapan pemain yang mau tampil, yaitu Yanina Wickmayer (Belgia), dan dua petenis Rusia, Anastasia Pavlyuchenkova dan Alisa Kleybanova.

Setelah mendapat pelajaran kilat di pantai dari Johnny Deaker selaku instruktur, tiga petenis tersebut langsung mempraktekkannya. Di atas laut Nusa Dua yang tidak berombak itu--seharusnya, surfing dilakukan di laut yang beromban--, mereka hanya mempraktekkan dasar-dasar surfing, sesuai arahan sang instruktur, yang dibantu tiga asisten.

Ternyata, Kleybanova, yang badannya paling besar di antara ketiga petenis tersebut, terlihat cukup lihai dan tampil paling meyakinkan, disusul Wickmayer. Sedangkan Pavlyuchenkova malah sempat "nyasar" dan tidak mampu mengendalikan papan selancar saat harus memutar arah.

"Paling bagus Kleybanova. Dia terlihat sangat pintar, karena mungkin sudah sangat pintar berenang," ujar Deaker, usai kursus yang berlangsung sekitar 1 jam tersebut.

"Tapi mereka semua sudah bagus-bagus, meskipun si Anastasia sempat salah arah," tambah instruktur asal Selandia Baru ini, yang sudah 13 tahun tinggal di Bali.

"Sebenarnya, belajar surfing tidak terlalu sulit. Butuh 30 menit untuk jadi lancar, dan paling lama 3 hari supaya benar-benar mahir. Yang menjadi kunci di surfing adalah keseimbangan," tambah pria berusia 38 tahun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com