SEPANG, Kompas.com - Jorge Lorenzo menjadi yang tercepat pada latihan terakhir GP Malaysia, Sabtu (9/10/10). Ini semakin menguatkan indikasi bahwa pebalap Fiat Yamaha tersebut bisa memastikan diri menyabet gelar juara dunia MotoGP 2010 di Sirkuit Sepang, Minggu (10/10/10) nanti.
Sebenarnya, Lorenzo tak membutuhkan kerja ekstra untuk meraih gelar pertamanya di kelas premier ini. Sebab, dengan absennya Dani Pedrosa, yang merupakan satu-satunya rival yang bisa menunda kesuksesannya tersebut, Lorenzo hanya perlu meraih minimal enam poin atau hasil terburuk finis di urutan 10. Sebuah hasil yang mungkin "sangat mudah" untuk diraih, jika melihat performa Lorenzo sepanjang musim ini.
Di belakang pebalap Spanyol ini, yang mencatat waktu 2 menit 01,949 detik, ada Casey Stoner. Pebalap Ducati tersebut terpaut 0,022 detik, dan catatan waktunya itu dikalahkan Lorenzo menjelang sesi latihan terakhir selesai.
Sementara itu, Valentino Rossi yang kemarin berada di urutan pertama, lengser ke posisi tiga. Meskipun demikian, hasil yang ditunjukkan ini memberikan sinyal akan ada pertarungan ketat di barisan depan pada balapan besok.
Andrea Dovizioso, yang pada latihan pertama berada di peringkat dua, kali ini turun ke urutan empat. Pebalap Repsol Honda ini mampu memenangkan persaingannya dengan pebalap Gresini Marco Simoncelli, yang harus puas di urutan lima.
Selanjutnya, ada pebalap Rizla Suzuki Alvaro Bautista, disusul Randy de Puniet (LCR Honda), kemudian duo Tech 3 Yamaha Colin Edwards dan Ben Spies, yang mengapiti Hector Barbera (Aspar Ducati). Mereka melengkapi komposisi 10 besar latihan terakhir GP Malaysia.
- Hasil latihan 2 GP Malaysia, Sabtu (9/10/10) Pos Rider Team Time Gap 1. Jorge Lorenzo Yamaha 2m01.949s 2. Casey Stoner Ducati 2m01.971s + 0.022s 3. Valentino Rossi Yamaha 2m02.192s + 0.243s 4. Andrea Dovizioso Honda 2m02.311s + 0.362s 5. Marco Simoncelli Gresini Honda 2m02.543s + 0.594s 6. Alvaro Bautista Suzuki 2m02.617s + 0.668s 7. Randy de Puniet LCR Honda 2m02.638s + 0.689s 8. Colin Edwards Tech 3 Yamaha 2m02.774s + 0.825s 9. Hector Barbera Aspar Ducati 2m02.796s + 0.847s 10. Ben Spies Tech 3 Yamaha 2m02.818s + 0.869s 11. Nicky Hayden Ducati 2m02.849s + 0.900s 12. Aleix Espargaro Pramac Ducati 2m02.921s + 0.972s 13. Hiroshi Aoyama Interwetten Honda 2m03.069s + 1.120s 14. Marco Melandri Gresini Honda 2m03.456s + 1.507s 15. Mika Kallio Pramac Ducati 2m03.711s + 1.762s 16. Loris Capirossi Suzuki
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.