Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedrosa Absen di Motegi, Lorenzo Juara

Kompas.com - 01/10/2010, 20:24 WIB

MOTEGI, KOMPAS.com — Dani Pedrosa dipastikan absen di GP Jepang akhir pekan ini. Pebalap Repsol Honda tersebut cedera patah tulang selangka akibat kecelakaan pada awal latihan di Sirkuit Motegi, Jumat (1/10/2010).

Pedrosa mengalami nasib sial dalam latihan perdana di Jepang ini. Baru enam menit menggeber motornya, dia malah kecelakaan dan cedera cukup parah lantaran patah tulang selangka sebelah kiri. Honda mengatakan, kecelakaan itu hanya disebabkan sebuah persoalan kecil pada kabel gas sehingga Pedrosa tak bisa mengurangi kecepatan ketika berusaha melakukan pengereman.

Pedrosa akan terbang ke Spanyol malam ini. Menurut rencana, besok pebalap "Negeri Matador" tersebut akan menjalani operasi.

"Ini menjadi hari buruk bagi kami," ujar Pedrosa. "Kecelakaan ini aneh dan terjadi pada lap kedua dalam sebuah bagian pelan di trek. Saya berusaha menghentikan motor seperti biasanya, tetapi saya tahu ada sesuatu yang salah dan tidak terhindarkan."

"Setelah kecelakaan, saya dengan segera mengetahui bahwa saya cedera karena terasa sangat sakit. Saya mengalami persoalan besar pada engkel kiri dan juga tulang selangka patah karena membentur trek. Jadi, saya merasa sangat tidak beruntung karena kami baru saja meraih hasil bagus akhir-akhir ini."

"Saya merasa sangat sehat selama pra-musim dan sepanjang tahun, dan kami juga sudah banyak bekerja untuk tetap di level maksimal. Cedera ini merupakan hal yang tidak saya inginkan."

Dengan kepastian ini, Pedrosa harus mengakhiri impiannya untuk bersaing memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2010. Absennya Pedrosa sudah pasti  menjadikan pebalap Fiat Yamaha yang juga kompatriotnya, Jorge Lorenzo, sebagai juara dunia baru di kelas paling bergengsi ini.

Ya, saat ini Lorenzo memimpin klasemen sementara dengan total 284 poin. Saingan terdekatnya adalah Pedrosa, yang terpaut 56 poin. Nah, dengan kenyataan bahwa Pedrosa harus absen dalam beberapa seri ke depan, perolehan poin Lorenzo tak mungkin terkejar lagi oleh peringkat ketiga, Casey Stoner, yang tertinggal 129 poin, meskipun balapan masih tersisa lima seri. Pasalnya, total poin yang diperebutkan maksimal 125.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com