Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ben Spies Berharap Ditangani Jerry Burgess

Kompas.com - 11/08/2010, 15:45 WIB

AMERIKA, KOMPAS.com — Pebalap tim satelit Yamaha di arena MotoGP, Ben Spies, tentu bangga bisa bergabung dengan tim pabrikan. Tampaknya, pria asal Texas ini akan mengisi sadel YZF-M1 yang ditinggalkan Valentino Rossi yang rumornya akan membela Ducati.

Hanya saja, Spies tidak yakin dirinya mendapat dukungan oleh kru spesial "The Doctor" yang dikepalai Jerry Burgess tahun depan. Pebalap 26 tahun itu akan satu tim dengan Jorge Lorenzo, calon juara dunia 2010.

Sangat tidak mungkin, kala juara dunia sembilan kali Rossi meninggalkan Yamaha tanpa diikuti Burgess. Terlebih jika Rossi diikat kontrak tiga tahun, teknisi hebat itu tentu akan bekerja sama dan setelah itu pensiun. "Belum tentu ia (Burgess) mau dengan saya, sekalipun dikontrak delapan tahun," komentar Spies.

"Segala sesuatunya sangat memungkinkan dan menjadi luar biasa bisa bekerja dengannya. Tapi, aku melihat kecil peluangnya," sebut Spies.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com