Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anastasia Terserah kepada Hendra

Kompas.com - 27/06/2010, 17:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Hendra Setiawan/Anastasia Russkikh mengaku mendapat pelajaran berharga usia  dikalahkan Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba 18-21 20-22 di final Indonesia Open, Minggu (27/6/2010).

"Saya sempat kesulitan karena ini merupakan pertemuan pertama saya dengan pasangan Polandia ini. Jadi, saya belum tahu bola-bola mereka seperti apa. Kami juga banyak melakukan kesalahan," ungkap Hendra. Pasangan Markis Kido di ganda putera ini menambahkan, "Maunya saya sih menang di game kedua tapi tipe Eropa lebih susah karena lebih cepat. Jadi, bolanya lebih halus ketimbang permainan pemain Asia."

Berbeda dengan Hendra yang mengalami kesulitan bertemu pasangan Polandia, Anastasia justru mengaku lebih mudah beradaptasi dengan tipe permainan cepat ala Eropa. "Sebelumnya saya tahu kalau ini akan menjadi pertandingan yang berat. Sangat berbeda sekali antara permainan pemain Eropa dan Asia. Saya tahu hal ini karena saya juga berasal dari Eropa. Kami tidak bingung, hanya masih harus belajar dan masih banyak hal yang harus diperbaiki ke depannya," ujar Anastasia.

Ketika ditanya kemungkinannya untuk terus berpasangan dengan Hendra untuk jangka penjang, pebulutangkis cantik asal Rusia ini lantas tersenyum dan menjawab,"Semuanya terserah kepada Hendra. Dia harus berkonsentrasi untuk bermain di nomor ganda putera dan ganda campuran. Jadi semuanya tergantung padanya. Yang pasti, saya merasa sangat nyaman berpasangan dengan Hendra," tandas Anastasia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com