VANCOUVER, KOMPAS.com — Lindsey Vonn, atlet Alpine ski atau downhill ski, menjadi penyumbang emas pertama bagi Amerika Serikat pada Olimpiade Musim Dingin Vancouver 2010 yang sedang berlangsung di Kanada. Dia mengungguli rekan senegara yang juga rivalnya sejak masih anak-anak, Julia Mancuso, yang harus puas menyabet medali perak.
Vonn, yang menjadi cover girl majalah pakaian dalam AS, Sport Illustrated (SI), mematahkan waktu yang dibuat Mancuso setelah unggul 0,56 detik. Selain itu, atlet berusia 25 tahun ini pun menghapus dahaga AS selama 16 tahun di ajang Olimpiade Musim Dingin karena negara tersebut tidak pernah lagi menyabet medali emas downhill ski sejak tahun 1984. Medali perak diraih atlet Austria, Elisabeth Goergl, yang terpaut 1,46 detik.
Hasil ini tentu sangat menggembirakan karena Vonn datang dengan kondisi yang kurang prima. Tulang kering kanannya sakit sehingga pekan lalu dia bahkan belum bisa menggunakan sepatu ski. Namun, di luar dugaan, saat tampil di sini Vonn bisa menjadi juara.
Lima dari 30 atlet unggulan tidak bisa tampil maksimal karena kecelakaan. Satu di antaranya adalah atlet Swedia, Anja Paerson. Sementara itu, atlet Inggris, Chemmy Alcott, harus puas di urutan ke-13.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.