Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi Sedih Donington Hilang dari Kalender MotoGP

Kompas.com - 24/07/2009, 16:36 WIB

DONINGTON, KOMPAS.com - Pimpinan klasemen sementara, Valentino Rossi, mengaku sangat sedih karena Sirkuit Donington Park akan hilang dari kalender MotoGP. Menurut "The Doctor", trek Leicestershire itu merupakan tempat yang ideal untuk balapan motor.

Mulai musim depan, Donington akan digunakan untuk balapan mobil Formula 1. Sebagai gantinya, balapan akan dipindahkan ke Silverstone.

"Saya sangat sedih karena akhir pekan ini akan menjadi balapan terakhir. Padahal trek ini sangat cocok untuk balapan motor dan selalu menghadirkan kesenangan yang luar biasa saat mengendarai motor di sini," ungkap Rossi.

"Juga, cuacanya adalah cuaca yang terkenal di Inggris, sehingga kadang-kadang kamu harus bertarung dengan hujan dan dingin, kadang-kadang dengan angin, tetapi trek ini hebat. Pada bagian terakhir agak sedikit sempit, tetapi sisanya adalah salah satu yang terbaik."

Rossi mengawali kemenangannya di kelas premier di Donington pada tahun 2000--sebuah hasil yang diikuti dengan empat kemenangan lagi di GP Inggris pada lima tahun berikutnya.

"Saya memiliki banyak kenangan di trek ini," ungkap Rossi. "Kemenangan pertama di 500cc, dan pertarungan yang hebat dengan Loris (Capirossi) dan Marco (Melandri) pada tahun 2006 pada lap terakhir.

"Saya tidak pernah menang lagi sejak 2005, juga karena Casey (Stoner) yang begitu kuat di dua musim terakhir. Tahun lalu sangat membuat saya frustrasi karena meskipun finis di belakang Casey, tetapi sangat tidak mungkin bertarung dengannya untuk mengejar kemenangan, sehingga kami akan berusaha lebih baik pada tahun ini."

Rekan setim Rossi di Fiat Yamaha, Jorge Lorenzo, juga kecewa karena mulai musim depan Donington akan hilang dari kalender MotoGP.

"Saya hanya pernah mencoba trek Silverstone di Playstation dengan mobil F1 sehingga sedikit menyedihkan bagi siapa pun untuk meninggalkan Donington, karena trek ini penuh sejarah," ungkap pebalap Spanyol tersebut. "Ini adalah trek yang bagus untuk berkendara. Tetapi organisasi telah memutuskan ini, dan sekarang kami harus mengendarai di Silverstone."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com