Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepuluh Tokoh Bola Rumania Mulai Diperiksa

Kompas.com - 18/01/2008, 06:19 WIB

BUCHAREST, JUMAT - Penyelidikan terhadap kasus korupsi dan penggelapan pajak di sepak bola Rumania semakin intensif. Sebanyak 10 orang sudah diperiksa dan diinterograsi komisi antikorupsi nasional (DNA).

Sepuluh orang tersebut termasuk George Copos (pemilik Rapid Bucharest), Cristian Borcea (Presiden Eksekutif Dinamo Bucharest) dan Gheorghe Popescu  (mantan pemain nasional yang kemudian menjadi agen pemain).

"DNA mulai melakukan penyelidikan penggelapan pajak dan pencucian uang terhadap pejabat-pejabat Dinamo dan Rapid Bucharest, seperti Otelul Galati dan Gloria Bistrita.Sedangkan agen pemain yang mulai diinterograsi masing-masing Gheorghe Popescu, Victor dan Ioan Becali, juga pengacara Sica Puscoci," demikian keterangan yang dikeluarkan DNA, kamis (17/1) atau Jumat dini hari.

Ini merupakan penyelidikan kasus korupsi dan penyelewengan di sepak bola Rumania yang pertama, sejak negara itu lepas dari ideologi Komunis. Padahal, sebelumnya kasus-kasus seperti itu sering muncul di permukaan dan dimuat media massa sejak 18 tahun terakhir.

Sejauh ini, tokoh-tokoh yang diselidiki masih membantah semua tuduhan korupsi. Pemilik Rapid bucharest, George Copos mengatakan, "Sangat bodoh menuduh kasus seperti itu kepada saya. Saya yakin tak akan terjerat hukum."

Bantahan juga disampaikan Victor Becali. Menurutnya, semua tuduhan yang dialamatkan kepadanya tidak punya dasar sama sekali. "Tapi, saya akan menyambut penyelidikan itu dengan baik, karena tak ada yang perlu disembunyikan. Saya siap bekerja sama dengan para penyelidik," katanya.

Penyelidikan juga akan menyasar transfer 12 pemain, termasuk penjualan Cosmin Contra, Paul Codrea, Florin Cernat, Nicolae Mitea dan Ionel Ganea. Transfer ini diduga mengelabuhi regulasi, sehingga ada pajak yang digelapkan.

Federasi sepak bola Rumania (FRF) mengaku banyak dirugikan oleh pelanggaran-pelanggran dalam proses transfer pemain. Maka, FRF menuntut ganti rugi sebesar 600.000 euro (sekitar Rp 8,3 miliar). "Beberapa klub berutang kepada FRF 600.000 karena proses transfer pemain mereka," demikian keterangan yang dikeluarkan otoritas sepak bola Rumania itu.

Popescu yang termasuk skuad legendaris timnas Rumania di Piala Dunia 1994 pernah mengaku melakukan kesalahan saat mengurus transfer Florin Bratu dari Rapid Bucharest ke Galatasaray pada 2003. Tahun 2006 dia membayar kesalahan itu sebesar 400.000 (sekitar Rp 5,5 miliar) dan keluar sebagai agen sepak bola. (RTR/HPR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com